Rumor: PUBG Mobile Kolaborasi dengan Hunter x Hunter, Apa Mungkin?
Gak cuma para penggemar, influencer pun juga ikut obrolin!
Rumor PUBG Mobile kolaborasi dengan Hunter x Hunter semakin diperbincangkan oleh komunitas dan influencer, lho! Seberapa mungkin kolaborasi ini terwujud? Temukan obrolannya di sini!
1. Rumor kolaborasi?
Seperti salah satu pos Instagram Bang Alex di atas, kolaborasi Hunter x Hunter dan PUBG Mobile sedang ramai digosipkan oleh berbagai komunitas gaming, apa lagi PUBG Mobile.
Tidak hanya satu video itu saja, sudah banyak juga konten video yang beredar di berbagai platform digital seperti Instagram, TikTok, dan YouTube yang semakin meyakinkan komunitas PUBG Mobile akan kolaborasi tersebut.
2. Bukan pertama kali!
Di sisi lain, ini bukan pertama kalinya PUBG Mobile berkolaborasi dengan judul anime populer Jepang. Sebelumnya, PUBG Mobile sempat mengadakan event kolaborasi dengan Evangelion, Jujutsu Kaisen, dan Dragon Ball.
Kalau kolaborasi lebih luas lagi, game ini bahkan menjangkau tayangan layar lebar untuk berkolaborasi. Spider-Man: No Way Home dan Godzilla Vs Kong juga telah bergabung ke dalam dunia PUBG Mobile!
Baca Juga: TALON Resmi Bergabung Dalam PUBG MOBILE Esports di Indonesia!
3. Prospek gede!
Yang jelas, kalau kolaborasi ini diwujudkan, karakter mana yang akan muncul di dalam PUBG Mobile? Spekulasi dari pos instagram itu sendiri menunjukkan tokoh-tokoh kunci seperti Gon, Killua, Kurapika, dan Leorio, alias para protagonis anime Hunter x Hunter.
Meski kolaborasi ini belum dikonfirmasi secara resmi oleh PUBG Mobile, prospek menggabungkan gameplay battle royale PUBG Mobile dengan kemampuan dari para tokoh Hunter x Hunter seperti Nen juga bisa jadi bumbu baru di dalam game yang satu ini!
Apa kamu percaya dengan rumor PUBG Mobile kolaborasi dengan Hunter x Hunter? Sampaikan melalui kolom komentar di bawah ini!
Baca Juga: PUBG MOBILE Tayangkan Karya Kreator Konten di Billboard Sudirman!