Garena Dukung Esports Free Fire Lokal, Ini Komentar Penggiatnya!

Dukungan itu muncul dalam wujud Free Fire Master League S1!

Garena Dukung Esports Free Fire Lokal, Ini Komentar Penggiatnya!

Jakarta, duniaku.com - Liga permainan esports akbar Free Fire Master League Season 1 adalah sebuah pernyataan bahwa Garena dukung esports Free Fire lokal untuk semakin berkembang setelah kesuksesannya di kancah dunia! Ini dia komentar dari berbagai penggiatnya!

1. Komentar Garena sebagai produsen game!

Garena Dukung Esports Free Fire Lokal, Ini Komentar Penggiatnya!Christian Wihananto, produser Garena Free Fire. duniaku.com/Adhitya Daniel

Christian Wihananto selaku Produser dari Garena Free Fire mengungkapkan, “Kita sangat sadar bahwa jumlah pemuda Indonesia yang berminat dan berbakat di dunia game semakin meningkat. Melalui agenda turnamen esports 2020, kita harapkan dapat menjadi wadah bagi para pemuda ini agar dapat menjadi atlet esports yang melahirkan lebih banyak prestasi untuk bangsa."

"Selain mendukung turnamen berjenjang dari tingkat komunitas hingga profesional, di awal tahun ini kita juga mewadahi para tim profesional untuk meningkatkan strategi serta konsistensi permainan melalui Free Fire Master League Season I,” jelas Christian.

Baca Juga: IMS 2020: Begini Fakta Riki Kawano Suliawan dan RRQ!

2. Komentar Andrian Pauline (RRQ)!

Garena Dukung Esports Free Fire Lokal, Ini Komentar Penggiatnya!Optimisme Andrian Pauline, CEO dan Co-Founder RRQ. duniaku.com/Adhitya Daniel

Andrian Pauline selaku Co-founder dan CEO dari RRQ Esports ini mengungkapkan optimismenya pada perhelatan ini, terutama ketika semakin hari esports semakin menjadi bidang yang semakin diseriusi di Indonesia!

AP pun mengacu pada pemain-pemainnya yang tidak hanya dilatih sebagai gamer saja, namun juga sebagai atlet tim dalam lingkungan yang sedang berkembang sangat pesar ini! 

3. Komentar Juara Free Fire kelas dunia, Manay!

Garena Dukung Esports Free Fire Lokal, Ini Komentar Penggiatnya!Manay menceritakan pengalamannya dari sebelum bergabung dengan EVOS. duniaku.com/Adhitya Daniel

Manay, pemain bagian dari tim Free Fire EVOS yang memboyong trofi turnamen bergengsi Free Fire World Cup 2019 ini pun senang dalam esports yang semakin relevan di dalam kehidupannya. 

Ia pun menceritakan latar belakangnya yang berawal dari kekalahan demi kekalahan hingga menjadi jawara dunia tersebut tidak lepas dari perkembangan Free Fire yang pesat dan lingkungannya yang suportif!

4. Komentar Ariel, yang debut dengan Tim Pillars Claymore

Garena Dukung Esports Free Fire Lokal, Ini Komentar Penggiatnya!Ariel, terjun ke dunia Esports dan antusiasmenya terhadap dunia gaming. duniaku.com/Adhitya Daniel

Ariel, pemusik selaku founder The Pillars Esports bercerita bahwa permainan kompetitif bukanlah hal baru bagi dirinya dan rekan-rekannya di tim Esports tersebut, yang berawal dari komunitas game online!

Ia pun juga mengungkapkan antusiasmenya yang besar sebagai pendatang baru dalam dunia Free Fire, terbukti dengan bergabungnya The Pillars Esports ke dalam musim pertama Free Fire Masters League!

Apa pendapatmu terhadap respon-respon dalam Garena dukung esports lokal? Sampaikan melalui kolom komentar di bawah ini, ya!

Baca Juga: Dibesut Ariel Noah, Tim Free Fire The Pillars Claymore Resmi Dibentuk!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU