Detail Terbaru M4 World Championship Telah Diumumkan Moonton! 

Usung tema Dare To Be Great!

Detail Terbaru M4 World Championship Telah Diumumkan Moonton! 

Moonton bersama Kemenparekraf telah mengumumkan detail terbaru M4 World Championship dengan tema Dare To Be Great! Seperti apa kelanjutan turnamen akbar MLBB ini? Cek di sini!

1. OTW knockout stage!

Detail Terbaru M4 World Championship Telah Diumumkan Moonton! dok. Mobile Legends Bang Bang

Berlangsung dari tanggal 1 hingga 4 Januari 2023, Group Stage akan menampilkan persaingan enam belas tim untuk mendapatkan tempat di daftar teratas untuk mengamankan posisinya di Knockout Stage dalam format single round robin (BO1). Setelah itu, dua tim teratas dari masing-masing grup akan menuju upper bracket dan sisanya berada di lower bracket.

Knockout Stage akan berlangsung dari tanggal 7 hingga 15 Januari 2023 dalam format double elimination yang mana tim-tim akan bertanding dalam format BO5, kecuali di tanggal 9 dan 10 Januari 2023 di mana akan ada pertandingan yang akan dimainkan dalam format BO3.

2. Grand final dan skin Beatrix baru!

Detail Terbaru M4 World Championship Telah Diumumkan Moonton! dok. Mobile Legends Bang Bang

Grand final akan mempertemukan dua tim MLBB posisi teratas untuk bertanding dalam format BO7 untuk memperebutkan bagian terbesar dari USD 800 ribu dan memperoleh kesempatan untuk memilih skin pemenang M4 dan memperoleh cincin emas yang dirancang secara eksklusif oleh UBS.

Untuk merayakan kemeriahan M4 World Championship, dapatkan semua skin Beatrix baru dan M4 Battle Pass mulai 20 Desember dan seterusnya! Kamu dapat memenangkan berbagai hadiah eksklusif dari Battle Pass, skin, token, dan banyak lagi!

Baca Juga: Skin The Aspirants Mobile Legends: Bang Bang Bawa Angela dan Ruby!

3. Aktivitas dan battle pass!

Detail Terbaru M4 World Championship Telah Diumumkan Moonton! dok. Mobile Legends Bang Bang

Tersedia dari 20 Desember 2022 hingga 22 Januari 2023, pemain dapat memperoleh hadiah eksklusif M4 termasuk skin M4 Beatrix Stellar Brilliance, efek M4, border avatar M4, Glorious Trail M4 , Grafitti M4, dan serangkaian aksi khusus dengan menaikkan level battle pass.

Pemain juga dapat memilih untuk naik level dan membuka Battle Pass melalui diamonds, yang memberi kamu akses ke skin M4 Beatrix Stellar Brilliance dan hadiah pass level premium. Preorder untuk battle pass akan dimulai pada 8 Desember 2022.

Apa pendapatmu tentang detail terbaru M4 World Championship kelak? Sampaikan melalui kolom komentar!

Baca Juga: Indonesian Living Legends S3 Apex Legends Mobile Bawa Format Baru!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU