Ada Ceritanya?! Begini Impresi Pertama Mobile Legends Adventure Kami!

Dari tokoh starter jadi tokoh utama!

Duniaku.net- Beberapa gim punya pintu, beberapa tidak butuh pintu. Mobile Legends adalah salah satu gim yang tidak butuh pintu, tapi bagaimana dengan saudaranya yang baru lahir, Mobile Legends Adventure?

Makanya, kita langsung mencoba gim tersebut seketika ia rilis. Lalu, bagaimana dengan impresi kita sendiri? Yak, ini dia versi lengkapnya!

Ada Ceritanya?! Begini Impresi Pertama Mobile Legends Adventure Kami!

Memang, masih ada tombol skip di sudut kanan atas layar kalau kamu bukan tipe yang gemar membaca. Namun, justru jauh lebih baik rasanya kalau kamu memahami lebih dahulu cerita gim spin-off ini!

Dari sudut pandang Layla, ia bersama teman-temannya akan menghadapi tidak hanya monster-monster kelas teri saja, tapi juga kepada sesama pahlawan, yang berubah menjadi para clone jahat yang menghalangi petualangannya!

Ada Ceritanya?! Begini Impresi Pertama Mobile Legends Adventure Kami!

Seperti yang kamu lihat di gambar fitur, pertarungan berlangsung secara side-scrolling, tapi justru ia bukanlah gim yang mau menunggu, karena sistemnya yang mengajakmu untuk menekan tombol kemampuan karakter di saat yang tepat!

Selain itu, fungsi formasi pun berperan besar dalam memutar balikkan momentum pertempuran tersebut dengan secepat kilat. Maka dari itu, lebih bijak rasanya kalau kamu sudah memiliki karakter dan formasi yang matang sebelum lanjut bertualang!

Ada Ceritanya?! Begini Impresi Pertama Mobile Legends Adventure Kami!

Begitu pula dengan pertempuran, strategi karakter pun tidak lengkap tanpa strategi perlengkapan! Meskipun dilakukan secara manual alias saat meng-upgrade karakter, sistem bongkar pasang perlengkapan karakter pun gampang untuk dimengerti dan sederhana.

Ada Ceritanya?! Begini Impresi Pertama Mobile Legends Adventure Kami!

Tentunya, tidak mobile RPG zaman sekarang namanya kalau tidak menggunakan sistem Gacha sebagai pengunci karakter!

Sebagian besar tokoh-tokoh yang tidak asing bagimu di Mobile Legends pun bisa kamu dapatkan melalui Wishing Shrine, sampai ke kroco-kroconya pula!

Ada Ceritanya?! Begini Impresi Pertama Mobile Legends Adventure Kami!

Jadi untuk pemain kasual, Mobile Legends Adventure tergolong mudah dimainkan dengan tempo yang cepat dalam levelling maupun dalam hal memahami mekanismenya sendiri.

Apakah mungkin gim ini bisa menjadi gim yang mampu bertahan seperti saudaranya yang jauh lebih sukses? Bisa jadi, karena gim sederhana ini tampak menjanjikan.

Apa pendapatmu tentang Mobile Legends Adventure? Bagikan opinimu melalui kolom komentar di bawah ini, ya!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU