The Arbiter Muncul Dalam Trailer Terbaru Halo: The Master Chief Collection

Halo: The Master Chief Collection merupakan kompilasi semua versi rematered serial FPS Halo untuk Xbox One. Khusus Halo 2 paling spesial, karena mendapatkan status anniversary. Berikut detail baru kompilasi Halo ini.

The Arbiter Muncul Dalam Trailer Terbaru Halo: The Master Chief Collection

The Arbiter Muncul Dalam Trailer Terbaru Halo: The Master Chief Collection

Halo: The Master Chief Collection dikonfirmasikan Microsoft selama E3 2014 lalu, dan merupakan kompilasi semua versi rematered serial FPS Halo untuk Xbox One. Di dalamnya terdiri Halo: Combat EvolvedHalo 2Halo 3Halo 4, dan juga mode multiplayernya, lengkap dengan konten tambahan yang sebelumnya hadir melalui DLC. Kemarin developer membagikan trailer terbarunya, yang memperlihatkan sahabat Master Chief, The Arbiter (disuarakan aktor Keith David), yang bisa kalian lihat di bawah:

Halo: The Master Chief Collection Terminal Trailer

[youtube_embed id="Q-PtjomjQ-Y"]

Semua game mendapatkan upgrade grafis (1080p 60 frames per second), namun khusus Halo 2 mendapatkan overhaul high definition ala Halo: Combat Evolved Anniversary. Selain itu, tidak ada perubahan pada cerita atau gameplay-nya. Hanya di dalamnya dimasukkan mode Mission Setlists, dimana kalian bisa menciptakan semacam playlist berisi misi yang ingin dimainkan dari keempat game tersebuts. Namun yang paling menarik dan akan membuatnya laku keras jelas karena di dalamnya ada akses untuk memainkan multiplayer beta Halo 5: Guardians.

The Arbiter Muncul Dalam Trailer Terbaru Halo: The Master Chief Collection

Bagi yang mau nostalgia, Halo: Combat Evolved Anniversary dari Saber Interactive dan Certain Affinity mempertahankan grafis aslinya, dan kalian bisa merasakan upgrade modern dengan sekali sentuhan tombol. Selain itu sound effect juga diperbarui, termasuk soundtrack yang direkam ulang, peningkatan kualitas cutscene, dan tetap memasukkan level campaign "The Library." Lalu untuk Halo 2, mendapat perlakukan paling spesial karena menjadi edisi Anniversary melalui dukungan Saber Interactive dan Certain Affinity. Kamu juga bisa berganti dari tampilan grafis lama dan baru dengan transisi yang cepat, cutscene juga dipoles ulang dengan efek visual dari Blur Studio, dual-wield untuk multiplayer dipertahankan, serta enam peta yang juga dibuat ulang, termasuk yang paling banyak diminta penggemar, "Ascension."

The Arbiter Muncul Dalam Trailer Terbaru Halo: The Master Chief Collection

Untuk Halo 3 yang menjadi Halo pertama untuk Xbox 360, tidak mendapatkan efek overhaul yang sama, namun tetap visualnya dibuat lebih baik dengan standar output 1080p dan 60 frames-per-second. Halo 3 juga menandai dikenalkannya mode co-op empat player, dan masih dipertahankan untuk The Master Chief Collection. Sedangkan Halo 4, menjadi Halo pertama yang eksis tanpa kehadiran Bungie, juga sama sedikit disesuaikan dengan kemampuan Xbox One.

Forge, mode gameplay dalam Halo 3, Halo: Reach, dan Halo 4 yang memungkinkan entah itu bermain dan mengedit peta multiplayer, atau menempatkan aset dala game ke dalam sebuah peta multiplayer kosong untuk menciptakan struktur yang baru, juga kembali dalam kompilasi ini. Namun developer juga memasukkan level creator yang lebih user-friendly untuk enam peta Anniversary Halo 2. Sehingga kita bisa memodifikasi peta multiplayer klasik tersebut, dan menciptakan tipe permainan kustom. Selain itu, kompilasi ini juga bisa menyimpan potongan klip permainan gamer yang sengaja di simpan, untuk Halo 3 dan Halo 4, serta untuk yang pertama kalinua, Halo 2. Selanjutnya, seperti juga map hasil kreasi Forge, klip dan screenshot permainan tersebut bisa di-share ke tengah komunitas Halo.

The Arbiter Muncul Dalam Trailer Terbaru Halo: The Master Chief Collection

Satu fitur yang menjadi wujud penyatuan semua Halo adalah dimasukkannya setiap multiplayer map dan mode yang pernah dirilis untuk keempat Halo tersebut. Semua map untuk masing-masing game terasa seperti seperti saat kita memainkan game aslinya, bukanya disesuaikan dengan aturan-aturan baru dalam mode multiplayer Halo yang lebih baru. Kemudian untuk mode single-player, 343 Industries langsung membuka semua campaign dan map multiplayernya dari awal, dan menyusun playlist memainkan peta dan misi yang berlainan dari keempat game tersebut. Kamu juga masih bisa memainkannya secara linear, namun di saat mayoritas gamer Halo sudah merasakan semua campaign atau map multiplayernya, berjalan di jalur yang linear sama saja membuang-buang waktu.

The Arbiter Muncul Dalam Trailer Terbaru Halo: The Master Chief Collection

Dan masih berhubungan dengan multiplayer, kali ini semua progress kalian dari Halo 2, Halo 3, atau Halo 4 tidak akan dibawa dalam kompilasi ini. Termasuk di dalamnya, rank, armor, commendation, dan semua status dari game aslinya. Developer juga menamahkan bahwa untuk Halo: CE dan Halo 2 akan mendapatkan 2-player online dan co-op secara split-screen, sedangkan Halo 3 dan Halo 4 mendapatkan 2-player split-screen dan 4-player online co-op. 343 Industries juga akan terus melacak statistik permaikan keempat game tersebut, dan mengumpulkannya melalui website Halo Waypoint. Exploit kombinasi seperti game aslinya (seperti BXR combo) juga masih bisa digunakan dalam campaign Halo 2, dan juga mode multiplayer dengan tampilan yang di-overhaul / remastered. Hanya saja 6 peta remastered hanya akan berkalan di engine Xbox One, sehingga glitch tidak akan terjadi seperti dalam game aslinya.

The Arbiter Muncul Dalam Trailer Terbaru Halo: The Master Chief Collection

Informasi baru lainnya sehubungan The Master Chief Collection ini antara lain mengenai hadirnya peta Coagulation sebagai salah sati peta Halo 2 versi remastered. Kemudian selain mengembalikan multiplayer, Halo 2: Anniversary juga menambahkan mode baru, seperti Ricochet (dari Halo 4), Race (dengan banyak opsi mode permainan), SWAT, Infection, dan banyak lagi yang lainnya. Kendaraan Mongoose juga di-upgrade dengan senapan terpasang dan menjadi “Gungoose,” dan itu pasti menambah keseruan mode Mongoose capture the flag, terutama ketika memainkannya di Coagulation.

Dan terakhir, merespon banyak pertanyaan para penggemar serial Halo, 343 Industries sejauh ini tidak berencana memberikan perlakuan "anniversary" untuk Halo 3.

Halo 2 Anniversary Ascension Gameplay Walkthrough

[youtube_embed id="lsmA2m5x_fs"]

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU