Dan Ternyata Karakter Baru dalam Final Fantasy VII Remake Adalah...

Ayo coba tebak, siapa kira-kira karakter baru yang bakal masuk dalam Final Fantasy VII Remake nantinya...

Dan Ternyata Karakter Baru dalam Final Fantasy VII Remake Adalah...

[read_more link="http://www.duniaku.net/2015/06/20/final-fantasy-vii-remake-aerith-akan-hidup/" title="Aerith Bakal Hidup dalam Final Fantasy VII Remake?"]

Sebelumnya muncul spekulasi perihal dimasukkannya kembali penulis skenario beberapa serial Final Fantasy modern, Kazushige Nojima ke dalam tim pengembangan Final Fantasy VII Remake. Ditambah lagi pernyataan sutradaranya, Tetsuya Nomura, bahwa untuk game remastered ini bukan sekadar visual yang di-upgrade saja perbedaan yang bakal ditemukan dibandingkan game aslinya dua dekade lalu, melahirkan banyak spekulasi. Terutama dengan dimasukkannya kembali Nojima di bagian skenario. Apalagi dengan melihat game ini, yang sebenarnya merupakan game daur ulang, harusnya Final Fantasy VII Remake tidak membutuhkan talenta penulis skenario. Namun sepertinya kehadiran pria yang berada di balik banyak cerita Final Fantasy modern ini bukan tanpa alasan. Nomura sendiri sudah memberi petunjuk, bakal ada yang berbeda dibandingkan skenario yang sudah kalian temui selama memainkan Final Fantasy VII sebelumnya.

Dan Ternyata Karakter Baru dalam Final Fantasy VII Remake Adalah... Dari screenshot yang satu ini, zoom in ke sisi kanan bawah....[/caption]

Dan Ternyata Karakter Baru dalam Final Fantasy VII Remake Adalah... Voila, poster Aya Brea di sana, dan juga kata Valientina, yang kemungkinan merujuk pada Vincent Valentine![/caption]

[read_more link="http://www.duniaku.net/2015/06/24/karakter-baru-dalam-final-fantasy-vii-remake/" title="Bakal Ada Karakter Baru dalam Final Fantasy VII Remake?"]

Sempat membuat kami bingung, karena pernyataan yang berbeda muncul ketika Nomura diwawancarai oleh media lain. Dia mengatakan jika tidak akan ada karakter baru dalam remake kali ini (kami ulas dalam artikel sebelumnya). Melalui pertanyaan yang juga menyinggung mengenai apakah akan ada skenario cerita baru tersebut, sebenarnya jawabannya ngambang. Respon Nomura hanya tidak ada karakter baru. Tidak ada karakter baru mungkin maksudnya, tidak akan ada karakter yang benar-benar baru dibuat khusus untuk Final Fantasy VII Remake ini. Karena dalam trailer pertama Final Fantasy VII Remake yang dirilis Square Enix dan Sony Computer Entertainment selama E3 2015 kemarin kami menemukan satu wujud, bayangan seseorang, yang familiar bagi gamer Final Fantasy X, yaitu Auron!

Dan Ternyata Karakter Baru dalam Final Fantasy VII Remake Adalah...

[read_more link="http://www.duniaku.net/2015/06/24/final-fantasy-vii-pc-port-dirilis-akhir-2015/" title="Port Final Fantasy VII PC Dirilis Akhir Tahun Ini!"]

Ok, memang sebelumnya sudah ditemukan penampakan easter egg / petunjuk rahasia Parasite Eve yang menampilkan Aya Brea dalam trailer Final Fantasy VII Remake, namun dia bukan karakter Final Fantasy. Sedangkan yang satu ini, dengan jelas, meskipun lebih sebatas siluet, namun siapa pun yang pernah memainkan Final Fantasy X pasti menyadari itu pose yang biasa diperagakan Auron. Lihat saja gambar di atas, ada Auron di sisi kanan jalanan Midgar. Putar saja kembali trailer di bawah, dia terlihat mulai menit 1:16.

Final Fantasy VII Remake - E3 2015 Trailer

[youtube_embed id="Kznek1uNVsg"]

Dan Ternyata Karakter Baru dalam Final Fantasy VII Remake Adalah... Ngapain ya, Auron keluyuran sampai ke tengah Midgar?[/caption]

[read_more link="http://www.duniaku.net/2015/06/16/final-fantasy-vii-remake-dikonfirmasikan-e3-2015/" title="FF VII HD Remake Bukan Troll Square Enix!"]

Auron sendiri menjadi semacam figur pembimbing untuk Tidus, karakter utama kalian dalam Final Fantasy X, sekaligus juga Guardian dari Summoner Yuna. Dan jika benar siluet karakter yang terlihat di atas itu Auron, agak susah juga menghubungkannya dengan cerita Final Fantasy VII. Kecuali dia muncul di sana sekadar sebagai cameo saja. Sementara itu spekulasi cerita yang berkembang saat ini, lebih banyak yang memperkirakan peran Zack yang diangkat ke dalam cerita. Banyak yang tidak terima bagaimana Square Enix akhirnya juga sengaja mematikan Zack dalam Final Fantasy VII Crisis Core, dengan cara kematian yang menurut kami tidak heroik, lebih pas disebut tragis, seperti bagaimana pasangan sejatinya, Aerith juga tewas melalui Masamune-nya Sephiroth.

Bagaimana menurut kalian, apakah pria dalam trailer Final Fantasy VII Remake itu beneran Auron? Jika benar, dan dia memang muncul dalam game, bagaimana kira-kira Square Enix bisa memasukkan ceritanya ke tengah permainan?

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU