Beyond: Two Souls, Game yang Mempelopori Cara Baru untuk Bermain
Bermain video game tidak lagi hanya sekedar menekan tombol saja!
[read_more id="238767"]
Beyond: Two Souls muncul dalam era dimana para gamer terobsesi oleh berbagai game FPS seperti Halo atau Call of Duty, namun, masih dapat berhasil merubah pandangan banyak orang dengan interaksi antara pemain dengan alur cerita. Walaupun game pendahulunya, Heavy Rain, meraih kesuksesan dengan menggunakan gaya permainan yang serupa, game tersebut tidak meraih kesuksesan seperti Beyond: Two Souls. Semenjak keluarnya game tersebut, sebuah trend baru mulai muncul dalam dunia game dan berhasil mempengaruhi banyak game lainnya.
[read_more id="238595"]
Beyond: Two Souls dirilis pada tahun 2013 dan menghadirkan Ellen Page dan Willem DeFoe sebagai pengisi suara dalam game tersebut. Game ini menceritakan seorang wanita bernama Jodie Holmes, yang memiliki kemampuan untuk berbicara dengan makhluk misterius dalam dirinya. Makhluk misterius tersebut dapat menggerakan berbagai benda, salah satu kekuatannya yang paling berguna adalah melindungi Jodie saat dia berada dalam bahaya. Beyond: Two Souls akan membawa kamu melihat masa kecil Jodie semenjak dia pertama bertemu dengan makhluk misterius tersebut hingga tumbuh dewasa. Berikut trailer dari game tersebut.
Hal yang paling menonjol dari Beyond: Two Souls adalah interaksi pemain dengan cerita. Apa yang kamu lakukan sebagai Jodie akan mempengaruhi seluruh cerita dalam game dan dapat merubah ending dari gamenya. Jika kamu sudah pernah bermain game ini, maka kamu akan tahu seberapa sulitnya menentukan pilihan dan mencoba menebak apa konsekuensi dari pilihan kamu.
Saat bermain Beyond: Two Souls, kamu akan melihat bagaimana Jodie mulai tumbuh dewasa bersama dengan makhluk misterius dalam tubuhnya, dan kepribadiannya akan berubah seiring dengan tindakan yang telah kamu pilih, walaupun terlihat seperti game dengan alur cerita yang sederhana, kamu pasti akan terkejut jika mulai mendalami cerita dalam game ini.
[read_more id="238671"]
Melihat sebuah cerita dari awal hingga akhir tanpa dapat melakukan apapun untuk merubahnya adalah sewajarnya terjadi saat kamu bermain game, jika seorang karakter meninggal maka kamu tidak dapat melakukan apapun untuk merubahnya. Namun, apa yang terjadi jika kamu dapat menyelamatkan karakter tersebut dan membuatnya tetap dapat bertahan hidup? Hal seperti inilah yang membuat Beyond: Two Souls dapat meraih kesuksesan walaupun harus bersaing dengan game seperti Call of Duty atau Halo. Dalam game ini, kamu dapat merubah jalan cerita dan menentukan pilihan kamu sendiri. Pada saat itu, gaya permainan seperti inilah yang belum banyak dilakukan oleh banyak orang.
Pada tahun lalu, sepertinya mulai banyak game yang memiliki gaya bermain seperti Beyond: Two Souls, seperti Life is Strange dan Until Dawn. Kedua game tersebut memberikan pemainnya kesempatan untuk merubah alur cerita sesuai dengan pilihan mereka, namun, tiap pilihan memiliki konsekuensi dan dapat mempengaruhi akhir dari game tersebut. Dalam Life is Strange, kamu akan melihat dunia dari mata seorang remaja bernama Max yang memiliki kekuatan untuk memutar balik waktu. Sementara Until Dawn lebih terlihat sebagai sebuah film horror, dimana kamu dapat menentukan siapa yang harus terbunuh, namun, terkadang pilihan kamu tidak sesuai dengan harapan.
Beyond: Two Souls telah berhasil merubah pemikiran seorang developer game dalam membuat sebuah game. Pada saat ini, berkat bantuan teknologi, kamu sudah dapat menikmati game dengan kualitas cerita yang hampir menyerupai film Hollywood, dan hal yang membedakannya adalah kamu dapat menentukan alur cerita sesuai dengan apa yang kamu mau.
Apakah menurut kalian game seperti Beyond: Two Souls ini, apakah menarik untuk dimainkan atau justru malah membosankan? Berikan pendapat kalian melalui kolom komentar yah!