7 Hal Aneh Dalam Video Game yang Hingga Saat Ini Belum Terpecahkan

Mulai dari Pokemon hingga Undertale, tidak ada yang berhasil memecahkan misteri ini. Inilah 7 hal aneh dalam video game yang belum terpecahkan!

7 Hal Aneh Dalam Video Game yang Hingga Saat Ini Belum Terpecahkan

7 Hal Aneh Dalam Video Game yang Hingga Saat Ini Belum TerpecahkanSumber: GameSpot

Mulai dari Pokemon hingga Undertale, tidak ada yang berhasil memecahkan misteri ini. Inilah 7 hal aneh dalam video game yang belum terpecahkan!

7 Hal Aneh Dalam Video Game yang Hingga Saat Ini Belum TerpecahkanSumber: Rely on Horror

[duniaku_baca_juga]

Memiliki sebuah misteri seringkali menjadi alasan mengapa sebuah game sangat ramai dibicarakan. Baik itu seorang karakter atau sebuah adegan yang tidak dijelaskan, hal seperti ini telah berhasil membuat para penggemarnya harus memutar otak demi mendapatkan jawaban yang mereka inginkan. Walaupun akan lebih baik jika para developernya memberi penjelasan secara langsung, kelihatannya mereka sangat senang membuat kita merasa penasaran. Ingin tahu apa saja hal yang paling tidak masuk akal dalam berbagai game? Berikut 7 hal aneh dalam video game yang belum terpecahkan versi Duniaku.net!

[page_break no="7" title="Ratu Xenomorph – Alien: Isolation"]

7 Hal Aneh Dalam Video Game yang Hingga Saat Ini Belum TerpecahkanSumber: VG247

Dengan adanya sosok Xenomorph yang selalu menghantui tiap gerakanmu dalam Alien: Isolation, kamu pasti tidak menyadari ada beberapa hal yang tidak logis terjadi dalam kapal Sevastopol. Salah satu contohnya adalah siapa yang meletakan telur facehugger dalam kapal tersebut? Dari apa yang kita pelajari dalam film Alien, seharusnya hanya seorang Ratu Xenomorph yang bisa melakukan hal tersebut, namun, hingga akhir permainan kita tidak menemukan makhluk tersebut.

7 Hal Aneh Dalam Video Game yang Hingga Saat Ini Belum TerpecahkanSumber: Hydra Media

[read_more id="303527"]

Beberapa teori mengatakan bahwa Xenomorph dapat mengubah diri mereka menjadi seorang Ratu, namun, kita tidak melihat adanya perubahan dari sosok alien yang selalu mengejar Ripley. Apakah mungkin ada sosok Xenomorph lain yang belum pernah kita lihat sebelumnya? Sayangnya kita tidak akan pernah tahu jawaban dari pertanyaan tersebut.

Karenanya, misteri ini tergolong ke hal aneh dalam video game yang belum terpecahkan hingga sekarang.

[page_break no="6" title="Metroid Terakhir – Metroid"]

7 Hal Aneh Dalam Video Game yang Hingga Saat Ini Belum TerpecahkanSumber: Neogaff

Salah satu alasan mengapa serial Metroid memiliki cerita yang tidak masuk akal adalah jumlah Metroid yang tidak ada habisnya. Walaupun hal ini juga berlaku bagi Ridley, dia adalah seorang bajak laut luar angkasa yang sangat jenius, jadi ada kemungkinan dia menggunakan bantuan teknologi untuk membentuk kembali tubuhnya. Setelah kehancuran planet Zebes dalam akhir Super Metroid, seharusnya semua Metroid telah punah, namun, mereka muncul kembali dalam Metroid: Other M seolah-olah tidak terjadi apapun.

7 Hal Aneh Dalam Video Game yang Hingga Saat Ini Belum TerpecahkanSumber: NZTau

Setelah Samus Aran mengalahkan parasit X dalam Metroid Fusion, seharusnya parasit tersebut adalah Metroid terakhir yang masih bertahan hidup, namun, kita telah mengetahui bahwa hal tersebut ternyata tidak benar. Apakah di masa depan Samus dapat membasmi ras tersebut tersebut atau Metroid terakhir memang sebenarnya tidak pernah ada? Kelihatannya hal ini akan menjadi sebuah misteri yang tidak akan pernah terjawab.

[page_break no="5" title="Padang Gandum – Portal 2"]

7 Hal Aneh Dalam Video Game yang Hingga Saat Ini Belum TerpecahkanSumber: No Cookie

[read_more id="303568"]

Sebuah game buatan Valve tidak akan lengkap tanpa adanya sebuah misteri, dan ini mungkin salah satu alasan mengapa hingga saat ini masih banyak orang yang membicarakan tentang Portal dan Portal 2. Dalam ending Portal 2, setelah Chell mengalahkan Wheatley dengan melemparnya ke luar angkasa, GlaDOS membawa Chell ke sebuah ladang gandum. Namun, apa arti dari ladang gandum tersebut?

7 Hal Aneh Dalam Video Game yang Hingga Saat Ini Belum TerpecahkanSumber: Avionetca

Ada beberapa teori yang mengatakan bahwa adegan tersebut menandakan kematian Chell, karena dalam mitologi Yunani surga digambarkan sebagai sebuah ladang gandum. Jika hal ini memang benar, maka tubuh Chell masih terperangkap dalam reruntuhan laboratorium Aperture. Walaupun teori ini terdengar sangat menyedihkan, hanya inilah satu-satunya hal yang dapat menjelaskan ending dari game tersebut. Karena Valve kelihatannya tidak berminat untuk membuat Portal 3, maka kita tidak akan pernah tahu bagaimana nasib Chell yang sebenarnya.

[duniaku_adsense]


 

Masih ada beberapa hal aneh dalam video game lagi yang menarik untuk dibaca. Cek lanjutannya di halaman kedua!

[duniaku_adsense]

[page_break no="4" title="Perang Dunia – Fallout"]

7 Hal Aneh Dalam Video Game yang Hingga Saat Ini Belum TerpecahkanSumber: Fallout Wiki

Semua orang pasti tahu bahwa cerita Fallout dimulai dengan sebuah perang nuklir. Perang tersebut adalah alasan mengapa dunia Fallout dipenuhi oleh makhluk aneh dan radiasi. Walaupun Fallout tidak menjelaskan hal ini secara mendalam, banyak orang sangat ingin mengetahui apa yang sebenarnya terjadi dalam perang tersebut. Apa alasan perang tersebut? Siapa yang meluncurkan serangan pertama?

Hal aneh dalam video game Fallout ini sudah membuat penasaran sejak judul pertamanya rilis di tahun 1997. Dan sampai sekarang tampaknya pengembang game masih memilih untuk merahasiakannya.

7 Hal Aneh Dalam Video Game yang Hingga Saat Ini Belum TerpecahkanSumber: Fallout Wiki

[duniaku_baca_juga]

Jawaban dari pertanyaan tersebut mungkin bisa kita temukan dalam berbagai game Fallout, namun, sangat sulit untuk menyatukan semua pecahan tersebut menjadi sebuah jawaban yang utuh. Menurut Presiden Dick Richardson dalam Fallout 2, Cina adalah negara pertama yang menembakan serangan pertama, namun, kita masih tidak tahu apa alasan dari perang tersebut. Berbagai teori bahkan mengatakan bahwa kemunculan alien dan keterbatasan bahan bakar fosil adalah alasan dari perang tersebut. Menurutmu apa yang sebenarnya terjadi dalam perang tersebut?

[page_break no="3" title="W.D. Gaster – Undertale"]

7 Hal Aneh Dalam Video Game yang Hingga Saat Ini Belum TerpecahkanSumber: Kuyree

Undertale adalah bukti bahwa tidak perlu banyak orang untuk membuat sebuah game yang sangat populer. Dengan banyaknya rahasia dan misteri yang ada di dalamnya, tidak heran jika para pemainnya menganggap Undertale sebagai sebuah penerus spiritual dari franchise Mother. Salah satu misteri yang hingga saat ini masih belum dipecahkan adalah mengungkap identitas dari W.D. Gaster. Ada yang mengatakan bahwa W.D. Gaster adalah seorang profesor yang menjadi korban eksperimennya sendiri sehingga tubuhnya tersebar ke berbagai tempat. Ditambah lagi, jika kamu mencoba memberi nama “Gaster” kepada tokoh utama di awal permainan, maka Undertale akan kembali ke menu awal seolah-olah kamu telah melakukan sebuah kesalahan fatal.

7 Hal Aneh Dalam Video Game yang Hingga Saat Ini Belum TerpecahkanSumber: Nsio

[read_more id="303156"]

Pembuat dari Undertale, Toby Fox, masih belum memberikan penjelasan apapun tentang siapa sebenarnya W.D. Gaster. Bahkan untuk menemukan karakter ini kamu harus mengutak-atik file dari game-nya menggunakan aplikasi khusus. Walaupun Undertale bukan lagi sebuah game baru, misteri yang memenuhi game ini telah membuat Undertale tetap menarik untuk dimainkan berulang kali.

[page_break no="2" title="Barry Wheeler – Alan Wake"]

7 Hal Aneh Dalam Video Game yang Hingga Saat Ini Belum TerpecahkanSumber: Part Time Gamer

Sebagai game misteri, jelas ada banyak hal aneh dalam video game Alan Wake. Tapi dari semuanya, yang masih membuat penasaran justru sekutumu sendiri: Barry Wheeler.

Dalam sebuah game dimana cahaya adalah satu-satunya hal yang dapat menyelamatkanmu, Barry Wheeler adalah satu-satunya karakter yang selalu berhasil menemukan sumber cahaya dimanapun dia berada. Jika kamu pernah bermain Alan Wake, maka kamu akan paham betapa sulitnya menemukan sebuah baterai yang dapat membantumu. Sebagai seorang agen yang bertugas mempublikasikan buku karangan Alan Wake, kelihatannya dia memiliki kekuatan super yang tidak diketahui oleh banyak orang.

7 Hal Aneh Dalam Video Game yang Hingga Saat Ini Belum TerpecahkanSumber: Eurogamer

Kehadiran Barry Wheeler ditengah cerita yang gelap dan menyedihkan dalam Alan Wake memang penting untuk memberikan sedikit sentuhan komedi ke dalam game-nya, namun, sangat disayangkan Remedy tidak menyempatkan waktu untuk menjelaskan hal ini lebih dalam. Apakah mungkin sosok Barry hanyalah perwujudan dari imajinasi Alan? Jika hal ini benar, maka semua orang pasti setuju bahwa Alan Wake adalah salah satu game dengan plot twist terbaik.

[page_break no="1" title="Gadis Misterius – Pokemon X dan Pokemon Y"]

7 Hal Aneh Dalam Video Game yang Hingga Saat Ini Belum TerpecahkanSumber: Kotaku

Satu hal yang mengejutkan semua orang dalam Pokemon X dan Pokemon Y adalah kemunculan gadis misterius di kota Lumiose. Gadis tersebut tidak terlihat seperti manusia dan bahkan suara BGM (Background Music) yang selalu terdengar akan berhenti saat bertemu dengannya. Setelah mengatakan bahwa kamu bukanlah orang yang dia tunggu, gadis tersebut akan berjalan dan menghilang secara tiba-tiba.

Hal aneh dalam video game Pokemon ini tidak mendapatkan penjelasan apapun baik dalam game ataupun dari pihak Game Freak. Sebagai sebuah permainan yang terlihat ceria dan penuh dengan warna, sudah jelas bahwa kemunculan gadis ini membuat para penggemar Pokemon bertanya-tanya.

7 Hal Aneh Dalam Video Game yang Hingga Saat Ini Belum TerpecahkanSumber: Arkeis-Pokemon

Ada beberapa teori yang mengatakan bahwa gadis tersebut memiliki hubungan dengan karakter lain dalam franchise Pokemon, namun, hingga saat ini masih belum ada yang menemukan hubungan tersebut. Ada juga teori lain yang mengatakan bahwa gadis tersebut adalah arwah yang muncul setelah para pemainnya menolak untuk memberikan tip di rumah hantu yang berada di Route 14. Siapa sebenarnya gadis ini? Apakah dia memegang peran penting dalam cerita atau hanya sebuah lelucon yang ditambahkan oleh pihak Game Freak?


 

Dari ketujuh pertanyaan di atas, mana hal aneh dalam video game yang menurutmu paling menarik untuk ditelusuri lebih dalam? Apakah kamu memiliki misteri lain dari game favoritmu yang pantas untuk berada dalam daftar ini? Langsung berikan pendapat kamu di komentar yah!

Diedit oleh Fachrul Razi

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU