Unik! Sereal Super Mario Hadirkan Fitur Amiibo

Bekerjasama dengan Kellogg, Nintendo menghadirkan sereal Super Mario, lengkap dengan kotak sereal yang dapat dipindai dengan Nintendo Switch!

Unik! Sereal Super Mario Hadirkan Fitur Amiibo

Unik! Sereal Super Mario Hadirkan Fitur Amiibo

Kotak sereal berhadiah tampaknya sudah menjadi suatu hal yang umum, lalu bagaimana dengan kotak sereal yang bisa dipindai untuk hadiah dalam game? Sereal Super Mario jawabannya!

[duniaku_baca_juga]

Sereal di pagi hari untuk energi sepanjang sekolah! Sarapan menggunakan sereal tentu sudah dijalani sebagian besar masyarakat. Tidak jarang kita menemukan kotak sereal berukuran besar yang memberikan hadiah layaknya gacha. Berbeda dengan kotak sereal umumnya, sereal Super Mario hadirkan fitur amiibo yang dapat dipindai dengan Switch!

[read_more id="346652"]

Bekerja sama dengan Kellogg, Nintendo bekerja sama untuk membawakan sereal bertemakan Super Mario Odyssey sebagai langkah mereka untuk mempromosikan game tersebut. Namun tentu saja, kotak sereal dengan gambar tokoh sang tukang ledeng terdengar seperti iklan biasa. Tenang, Nintendo tidak berhenti sampai situ saja.

Unik! Sereal Super Mario Hadirkan Fitur Amiibo Tampilan kotak untuk sereal Super Mario.[/caption]

Dengan segala ide kreatif, kotak sereal Super Mario tidak berakhir hanya sekedar kotak iklan semata saja, namun kotak tersebut dapat dipindai dengan Nintendo Switch! Ya, Nintendo menyematkan amiibo yang khusus hanya dapat dipindai dengan game yang kompatibel saja, dan game tersebut pastinya Super Mario Odyssey.

Mungkin banyak dari kalian yang akan bertanya-tanya apa isi dari amiibo tersebut, apakah berisi konten khusus atau mungkin saja kostum eksklusif. Tenang, Nintendo telah mengkonfirmasi bahwa isi dari amiibo tersebut tidak eksklusif. Dari press release yang ada, Nintendo menyebut kotak tersebut berisikan koin atau nyawa tambahan.

Kotak yang berisikan sereal berbentuk ikon-ikon dari seri Super Mario ini ternyata bukan pertamakalinya Nintendo bekerjasama dengan perusahaan sereal. Sebelumnya, Nintendo pernah bekerjasama dengan Ralston Cereals untuk membuat Nintendo Cereal System pada tahun 1986 dan akhirnya diberhentikkan pada 1989.

Nintendo Cereal System juga hadir dengan boks penjualan yang unik. Dalam kotak sereal tersebut akan ada dua bungkus terpisah, satunya merupakan kotak Mario dengan rasa fruity, dan Zelda dengan rasa buah beri. Tidak lupa, sereal ini juga menghadirkan sejumlah hadiah, satu stiker karakter Nintendo dan selusin kartu Nintendo Power Cards.

Super Mario Cereal akan mulai dijual pada 11 Desember. Sayang, sereal unik ini tidak akan hadir di Indonesia.

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU