Walau Masih Early Access, Epic Games Akan Tutup MOBA Paragon!

Masih fase early access, game MOBA besutan Epic Games ini harus tutup lantaran sepi pemain!

Walau Masih Early Access, Epic Games Akan Tutup MOBA Paragon!

Terkadang game yang berada dalam early access akan membutuhkan waktu lama sebelum dirilis penuh, dan jarang sekali terjadi kasus game tersebut ditutup, seperti MOBA Paragon yang dikembangkan oleh Epic Games ini.

[duniaku_baca_juga]

Berawal dari fase early access, salah satu game buatan Epic Games terpaksa harus ditutup! Hal seperti ini umumnya sangat jarang terjadi, namun kali ini MOBA Paragon dari Epic Games sudah menghadapi perjalanan yang pendek namun keras. Dengan sangat berat hati, MOBA satu ini dalam waktu dekat ini akan ditutup.

Paragon sejatinya merupakan multiplayer online battle arena yang dikembangkan dan dirilis oleh Epic Games. Menggunakan unreal engine 4, pemain akan disuguhkan permainan ala third-person shooter dimana pemain dapat memilih sejumlah karakter dengan kemampuan khususnya untuk memenangkan medan perang.

[read_more id="355836"]

Sama seperti MOBA pada umumnya, permainan 5 lawan 5 ini menghadirkan sebuah arena bertarung dengan 3 lajur yang diberikan. Pada masing-masing lane akan ada tower yang harus pemain hancurkan untuk mencapai core. Permainan akan berakhir apabila core dari salah satu tim hancur terlebih dahulu.

Untuk mengakses Paragon, pemain harus membayar sejumlah uang untuk dapat bermain MOBA ini. Open beta dibuka pada Agustus tahun lalu, dan pemain yang membayar akan mendapatkan item premium. Rencananya, Epic Games akan membuka game ini secara gratis atau free-to-play saat game ini akan dirilis.

Hingga saat ini, Paragon masih berada dalam fase early access dan belum memiliki tanggal rilis resmi. Namun, bukannya menerima tanggal rilis, pemain malah diberikan sebuah pengumuman berisikan tanggal penutupan game ini. Dalam pernyataan tersebut, Epic Games menyebut game ini akan ditutup pada 26 April nantinya.

Sebelumnya, Epic Games menyebut jumlah pemain yang terdaftar sudah mencapai 7 juta pemain, namun data di lapangan berkata lain. Banyak dari pemain yang menyebut pemain aktif pada MOBA Paragon terhitung sedikit, dengan semakin menurunnya populasi pemain yang berakhir pada matchmaking yang sangat lama.

Lalu, bagaimana nasib para pemain yang sudah membayar? Epic Games saat ini membuka situs mereka untuk refund. Pemain PS4 dapat mengakses situs menggunakan akun mereka pada [unbound_link text="tautan ini" link="https://accounts.epicgames.com/login?lang=en_US&redirectUrl=https%3A%2F%2Fwww.epicgames.com%2Faccount%2Fconnected&client_id=007c0bfe154c4f5396648f013c641dcf&noHostRedirect=true"], sementara pemain PC yang tidak memiliki akun dapat mengakses [unbound_link text="tautan ini" link="http://paragonhelp.epicgames.com/customer/portal/articles/2313879"].

Diedit oleh Fachrul Razi

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU