Review Taiko no Tatsujin – Drum Session: Game Rhythm Rasa Dark Souls!
Fun dan bikin gregetan! Taiko no Tatsujin – Drum Session adalah game rhythm yang tidak boleh kamu lewatkan tahun ini!
Fun dan bikin gregetan! Taiko no Tatsujin – Drum Session adalah game rhythm yang tidak boleh kamu lewatkan tahun ini!
Taiko no Tatsujin – Drum Session mungkin tidak seterkenal game AAA atau game rhythm lainnya yang pernah muncul di konsol. Tentu saja, ini karena Taiko no Tatsujin sebenarnya adalah game arcade. Meskipun begitu, game arcade yang satu ini sudah pernah masuk di Indonesia.
Nah, kini Taiko no Tatsujin merambah ke konsol PlayStation 4, lho! Tak ketinggalan, kontroler khususnya—Hori—juga bisa kamu mainkan melalui konsol Playstation 4! Kira-kira seperti apa game-nya? Berikut ini adalah review dari Taiko no Tatsujin – Drum Session!
[duniaku_baca_juga]
Gameplay yang Greget
Seperti kebanyakan game rhythm, dalam Taiko no Tatsujin, kamu diharuskan untuk menekan tombol sesuai dengan irama lagu yang ada. Game ini bisa dibilang cukup sederhana jika dibandingkan dengan game rhythm—atau bisa dibilang game rhythm paling sederhana—karena hanya ada dua macam tombol yang harus kamu tekan.
Terdapat dua tombol yang harus kamu tekan: Don (merah) dan Kan (biru). Secara umum, yang membedakan tombol ini adalah kecepatan ketuk mereka. Hampir tidak ada tombol gabungan dari Don dan Kan tersebut.
Meskipun saya bilang sederhana, tetapi game ini cukup greget juga, lho! Hal ini karena telat sedikit saja, maka kamu sudah mendapatkan skor Bad atau bahkan Miss setiap ketukannya—sedikit lebih sulit jika dibandingkan dengan versi Arcade. Tingkat greget-nya juga akan semakin bertambah ketika kamu memainkan lagu dengan tingkat kesulitan level 5 ke atas.
Cukup bikin pusing dan frustasi, tapi kamu tetap bakalan have fun ketika memainkan game ini.
Hori Meningkatkan Level Fun Secara Maksimal
Taiko no Tatsujin bisa dimainkan setidaknya menggunakan dua macam kontroler: Taiko atau drum-nya yang bernama Hori dan stik kontroler PlayStation 4 biasa. Menggunakan kontroler PlayStation 4 biasa, game ini terasa lebih mudah untuk dimainkan jika dibandingkan dengan Hori. Tetapi, kadar fun-nya tidak setinggi menggunakan Hori.
Nah, Hori ini adalah drum yang biasa kamu temukan di Arcade Center—jika kamu pernah memainkan game ini di Arcade Center. Taiko no Tatsujin akan jauh lebih seru (dan berisik) jika kamu mainkan menggunakan Hori ini.
Untuk Hori-nya sendiri, ukurannya lebih kecil jika dibandingkan dengan Hori di Arcade. Hal ini bukan sebuah masalah serius, tetapi meningkatkan tingkat kesulitan bermain (jika kamu pernah bermain di Arcade). Selain itu, bagian samping untuk menekan tombol Kan juga agak kurang responsif.
Mungkin kurang responsif ini dikarenakan ukuran Hori-nya yang kecil, sehingga kadang kamu akan miss banyak tombol Kan. Jika kamu ingin mengetuk Kan, saya sarankan untuk mengetuk bagian atas Hori supaya lebih aman.
Bagaimana dengan pilihan lagunya? Lanjut ke halaman 2!
Pilihan Lagu JPop dan Anime yang Cocok Untuk Wibu Banyak
Taikon Tatsujin menyediakan banyak sekali lagu. Setiap lagu-lagu ini dibagi berdasarkan kelompok-kelompok tersendiri, ada: JPop, Anime, Vocaloid, Theme Song Game buatan Bandai Namco, dan lagu-lagu original.
Lagu-lagu yang disajikan juga cukup up to date. Sebut saja ‘Zenzenzense’ yang dinyanyikan oleh band RADWIMPS dan menjadi OST dari anime Kimi no Na Wa, lalu ada ‘We Are!’ yang menjadi OST One Piece, serta ‘Guren no Yumiya’-nya Attack on Titan. Bahkan ada lagu religious ‘Cruel Angel Thesis’-nya Neon Genesis Evangelion dan juga ‘Youkoso Japari Park e’-nya Kemono Friends.
Tak ketinggalan, kamu juga bisa mendengarkan lagu PPAP milik Piko Taro. (Khusus lagu yang satu ini saya jamin: maximum troll).
Saya rasa, pilihan lagu yang diberikan ada cukup banyak dan dikenal oleh banyak orang—terutama pecinta lagu-lagu JPop dan para kaum wibu Otaku. Jumlah lagunya cukup memuaskan, tetapi rasanya bisa lebih banyak lagi—kecuali kamu membeli DLC-nya.
Kesimpulan
Taiko no Tatsujin – Drum Sessions! adalah sebuah game yang hampir tanpa cela. Segala aspek dari game ini benar-benar memuaskan bagi kamu yang ingin have fun. Kontroler khususnya, Hori, meningkatkan tingkat fun dari game ini secara maksimal meskipun lebih susah daripada menggunakan stik PS biasa. Jika kamu menyukai game ritmik—terutama yang menggunakan lagu-lagu J-Pop dan Anime, maka Taiko no Tatsujin – Drum Sessions ini wajib untuk kamu mainkan!
[duniaku_adsense]
Taiko no Tatsujin – Drum Sessions! kini sudah bisa kamu mainkan melalui konsol PlayStation 4.