Shin Megami Tensei x Fire Emblem, Sebuah Strategi RPG, Action RPG atau RPG Simulasi?

Pada tanggal 23 Januari 2013 lalu, Nintendo mengumumkan banyak proyek game eksklusif untuk Wii U, salah satunya adalah crossover Shin Megami Tensei x Fire Emblem (SMT x FE). Kira-kira genre apa yang diusung crossover ini?

Shin Megami Tensei x Fire Emblem, Sebuah Strategi RPG, Action RPG atau RPG Simulasi?

Shin Megami Tensei x Fire Emblem, Sebuah Strategi RPG, Action RPG atau RPG Simulasi?

Pada tanggal 23 Januari 2013 lalu, Nintendo mengumumkan banyak proyek game eksklusif untuk Wii U, salah satunya adalah crossover Shin Megami Tensei x Fire Emblem (SMT x FE). Kira-kira genre apa yang diusung crossover ini?

Sebelumnya kita juga sudah mengenal beberapa judul game yang merupakan proyek crossover, seperti Street Fighter x Tekken, serial Kingdom Hearts, Project X Zone, atau Marvel vs. Capcom. Sedangkan proyek SMT x FE ini mungkin yang agak unik, menggabungkan fantasi tradisional dari serial FE dan setting modern serta penuh demon dari serial SMT. Jadi penasaran bukan seperti apa jadinya proyek ini?

Shin Megami Tensei x Fire Emblem, Sebuah Strategi RPG, Action RPG atau RPG Simulasi?

Seperti yang kita tahu, serial FE adalah strategy-RPG dengan setting fantasi tradisional yang dikembangkan oleh Intelligence Systems. Ciri khasnya adalah beragam kelas dan tiap karakter bisa berubah ke kelas lanjutan jika memenuhi persyaratan tertentu. Dan pastinya akhir-akhir ini pun FE menjadi topik perbincangan hangat, karena judul terbarunya, FE: Awakening, telah dirilis di US. Fitur menariknya juga adalah mendapatkan keturunan dengan sistem pernikahan.

Dan untuk serial SMT sendiri adalah RPG dengan nuansa gelap, biasanya ber-setting di dunia modern, serta beragam demon yang menjadi salah satu aset utama pertempuran. Atlus berhasil meramunya dengan sempurna, meski banyak judul-judul dari SMT yang tidak ditranslasikan oleh Atlus (eksklusif untuk Jepang). Persona 3 dan 4 yang menjadi salah satu spin-off membuat nama SMT meledak di pasar barat, karena memadukan unsur penjelajahan dungeon, pertarungan menggunakan demon, dan unsur simulasi (Social Link) sehingga menobatkannya menjadi RPG terbaik di masanya.

Shin Megami Tensei x Fire Emblem, Sebuah Strategi RPG, Action RPG atau RPG Simulasi?

Pertama kali mendengar SMT x FE, hal pertama yang terlintas di pikiran adalah sebuah strategy-RPG. Tidak salah, mengingat genre FE yang memang dari awal adalah strategy-RPG, dan beberapa judul dari franchise SMT juga memiliki genre yang sama (sebut saja Devil Survivor). Mungkin menjadi sebuah strategy-RPG di mana kita bisa merekrut dan membentuk anggota party dari kedua serial tersebut, untuk melawan para demon, penyihir, atau apapun itu.

Tentu butuh ide yang benar-benar kreatif untuk bisa memadukan dua serial ini. Mungkin saja semua karakter SMT entah bagaimana caranya tiba-tiba terkirim ke dunia FE. Awalnya para karakter saling beradu argumen dan cekcok, tapi kemudian mereka mengetahui bahwa mereka menghadapi musuh yang sama. Dan akhirnya mereka pun menggabungkan kekuatan sembari mencari cara untuk kembali ke dunianya sendiri.

Tapi karakter siapa saja yang akan kita pakai nantinya di SMT x FE ini? Pastinya kalau dari sisi FE kita mengharapkan para karakter yang sudah memiliki pamor alias para protagonisnya, seperti Marth, Roy, Ike, Lynn, atau Eliwood. Atau mungkin para karakter dengan kelas Pegasus Knight karena tampilannya yang keren? Dari sisi SMT, kita akan melihat para pelajar SMA (protagonis serial Persona), demon (pastinya dong), dewa-dewi, Igor dengan hidung dan cara bicaranya yang khas, atau bisa jadi para karakter yang selama ini tidak terlalu terekspos dalam game-nya sendiri.

Bagaimana kalau ternyata SMT x FE bukanlah strategy-RPG? Bagaimana kalau ternyata game-nya adalah sebuah dungeon crawler untuk para hardcore? Visual novel? Simulasi mengubah-ubah gaya pakaian karakter yang menampilkan Naoto dan Marth sebagai tokoh utama? Sebuah game edutainment berjudul Kanji & Krew yang memungkinkanmu untuk menjelajahi dunia FE, melawan segala bentuk kejahatan dan memberi penyuluhan tentang bahaya obat-obat terlarang? Atau mungkin game fighting dengan para karakter Persona? Ups, yang terakhir ini sudah ada ya hehe.

Shin Megami Tensei x Fire Emblem, Sebuah Strategi RPG, Action RPG atau RPG Simulasi?

Atau mungkin sebuah RPG di mana para karakter SMT memanggil karakter FE sebagai demon mereka? Atau game sepakbola dengan anggota tim dari masing-masing kubu? Bagaimana kalau semua karakter FE dipaksa untuk melakukan petualangan ke daerah bawah tanah Jepang sambil menyelidiki misteri tentang demon namun tetap pergi ke sekolah?

Banyak sekali kemungkinan yang bisa dilakukan untuk proyek crossover ini. Dan ingat, SMT x FE akan dirilis eksklusif untuk Wii U, yang diprediksikan akan memaksimalkan kontrolernya yang inovatif. Bagaimana kalau nantinya ada dua dunia yang berdampingan, satu di layar TV dan satunya berada di layar kontroler Wii U? Atau mungkin kamu akan pergi ke TV dan melawan para Shadow?

Berikut Ini adalah satu ide cukup unik dari Kotaku yang membayangkan seperti apa nanti SMT x FE ini. Kita tahu karakter Teddie di Persona 4 adalah kawan sekaligus lawan (karena ada Shadow yang bersembunyi di dalamnya). Para karakter dari kubu SMT tidak cukup kuat untuk melawannya, sehingga mereka memanggil seorang dewi untuk membantunya.

Dewi tersebut pun membantu mereka dengan memanggil para karakter FE. Mulai dari ksatria, penyihir, ksatria berkuda, pencuri, hingga pegasus muncul untuk membantu. Teddie pun berhasil dikalahkan, tapi bantuan tersebut ternyata diberikan dengan bayaran khusus, yakni jiwa mereka yang memanggil sang dewi. Tentu kamu harus melawan dewi tersebut untuk melawan takdir. SMT x FE: Teddie’s Inside Story. Cukup unik bukan? Bagaimana dengan kamu, apakah terpikir ide unik lainnya untuk proyek ini?

[ Sumber : Kotaku ]

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU