Mengenal Saudara Perempuan Utautai yang Lain di Drakengard 3, Three dan Four

Square Enix memberikan update baru untuk Drakengard 3 (atau dikenal dengan nama Drag-on Dragoon 3 di Jepang). Kali ini mereka memperkenalkan saudara perempuan Utautai lain dari One dan Zero, yang kali ini bernama Four dan Three.

Mengenal Saudara Perempuan Utautai yang Lain di Drakengard 3, Three dan Four

Square Enix memberikan update baru untuk Drakengard 3 (atau dikenal dengan nama Drag-on Dragoon 3 di Jepang). Kali ini mereka memperkenalkan saudara perempuan Utautai lain dari One dan Zero, yang kali ini bernama Four dan Three.

Mengenal Saudara Perempuan Utautai yang Lain di Drakengard 3, Three dan Four Four[/caption]

Pertama kita berkenalan dengan Four. Dia termasuk salah satu saudara perempuan Utautai yang memimpin sebuah negara di daerah pegunungan. Sikap dan tutur katanya sopan seperti seorang murid terhormat, benar-benar formal, bahkan sampai mau mendengarkan perkataan orang lain dengan sabar.

Mengenal Saudara Perempuan Utautai yang Lain di Drakengard 3, Three dan Four

Tapi di balik itu, dia memiliki kepribadian yang tak kalah buruknya dengan saudara-saudaranya yang lain. Four rupanya memendam keinginan untuk bergaul dengan orang lain, padahal dia ingin sekali melakukannya. Dan karena itulah dia menjadi satu-satunya yang masih perawan di antara para Utautai yang ada.

Mengenal Saudara Perempuan Utautai yang Lain di Drakengard 3, Three dan Four

Kedua adalah Three, disinyalir menjadi yang paling pemalas di antara Utautai. Dia memimpin negara di hutan. Utautai berambut ungu ini selalu terlihat lesu, lemah, malas-malasan, sehingga ada beberapa tentara yang menyukai dirinya karena dianggap tidak terlalu ketat terhadap mereka.

Mengenal Saudara Perempuan Utautai yang Lain di Drakengard 3, Three dan Four

Three tidak terlalu peduli dengan hal-hal yang tidak dia minati. Namun dia akan sangat peduli terhadap hal-hal yang dia sukai. Gadis yang simpel dan cinta damai, dan terlihat kontras dengan kakak perempuannya Zero, yang memiliki ambisi melenyapkan semua Utautai selain dirinya.

Berikutnya adalah informasi mengenai sistem pertarungan. Zero bisa bertarung menggunakan pedang dan tombak, serta mengganti-gantinya secara halus tanpa mengganggu combo-nya di tengah pertarungan. Jadi penggantian senjata ini tidak akan mengganggu pertarungan. Mengkombinasikan senjata yang berbeda akan membuka akses combo-combo baru yang lebih mematikan. Tiap senjata juga bisa dikembangkan dan menjadi lebih kuat ketika levelnya naik.

Mengenal Saudara Perempuan Utautai yang Lain di Drakengard 3, Three dan Four

Mengenal Saudara Perempuan Utautai yang Lain di Drakengard 3, Three dan Four

Mengenal Saudara Perempuan Utautai yang Lain di Drakengard 3, Three dan Four

Selain pedang dan tombak, ada dua senjata lain yang bisa dipakai oleh Zero, yakni Battle Ring dan Fighting Gear.

Battle Ring

Mengenal Saudara Perempuan Utautai yang Lain di Drakengard 3, Three dan Four

Battle Ring adalah senjata yang memiliki jangkauan serang terlebar di antara senjata lainnya, sehingga bisa digunakan untuk menyerang banyak musuh secara simultan di sekeliling Zero. Tentu senjata ini cocok untuk mengendalikan gerombolan musuh.

Fighting Gear

Mengenal Saudara Perempuan Utautai yang Lain di Drakengard 3, Three dan Four

Tidak seperti Battle Ring dan tombak, senjata ini memiliki jangkauan serang terpendek, bahkan sangat pendek. Tapi hal ini menjadikannya senjata yang tercepat dan sanggup memberikan banyak serangan sekaligus. Seperti pedang, Fighting Gear memiliki kemudahan untuk digabung-gabungkan combo-nya.

Access Games dan Square Enix akan merilis Drakengard 3 untuk PlayStation 3 di Jepang pada tanggal 31 Oktober 2013 mendatang.

[nggallery id=716]

[ Sumber : Famitsu, Siliconera, Gematsu ]

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU