Gaist Art, Jurus Spesial Baru di Gaist Crusher
IP multimedia baru dari Capcom yang ditujukan untuk anak-anak, Gaist Crusher, benar-benar menjadi salah satu proyek ambisius mereka. Gameplay-nya pun dikerjakan dengan baik, di mana mereka menambahkan jurus spesial baru bernama Gaist Art.
IP multimedia baru dari Capcom yang ditujukan untuk anak-anak, Gaist Crusher, benar-benar menjadi salah satu proyek ambisius mereka. Mulai dari manga, anime, hingga action RPG untuk 3DS mereka kembangkan. Gameplay-nya pun dikerjakan dengan baik, di mana mereka menambahkan jurus spesial baru bernama Gaist Art.
Seperti yang kita tahu, Gaist Crusher adalah sebuah action RPG multiplayer di mana kamu akan berperan sebagai pengguna Gaist Gear dalam bentuk armor ataupun senjata, untuk melawan para Gaist. Jika sebelumnya kamu bisa berubah menjadi bentuk Gaist dengan menggunakan EX Burst, kali ini Capcom menambahkan jurus spesial baru, Gaist Art. Jurus ini bisa diaktifkan jika mengisi bar Gaist Art (bar gauge di bawah EX Burst). Jadi kamu bisa memilih untuk menggunakan EX Burst atau Gaist Art sesuai dengan kebutuhan atau kondisi saat pertarungan berlangsung. Berikut adalah beberapa Gaist Art yang telah dikonfirmasikan oleh Capcom (untuk ketiga karakter protagonis dan Gaist Gear awal mereka masing-masing).
Silver Raker: Super Burst Exploding Firebomb
Geist Art Silver Raker, yang menembakkan tinjuan api besar langsung ke arah musuh.
Diamond Temple Hayato: Diamond Golden Fist Hurricane
Angin topan raksasa yang berasal dari pukulan cepat memutar di sekeliling penggunanya, dan akan memotong habis musuh yang mendekatinya.
True Copper Kurama: True Copper Secret Ninja Art Technique Porcupine
Tanah di sekitar pengguna berubah menjadi perangkap berduri mematikan untuk musuh, di mana tombak-tombak tajam akan muncul dengan cepat dari tanah ke arah musuh.
Juga tidak ketinggalan Gaist baru yang akan kamu hadapi di sini, Dark Dullahan. Gaist berbentuk kesatria ber-armor komplit ini bergerak menggunakan roda-roda yang menggantikan kakinya. Dengan demikian, dia bisa bergerak dengan lincah dan menusukkan kedua tombak di masing-masing tangannya ke arah musuh.
Dark Dullahan[/caption]
Capcom akan merilis Gaist Crusher untuk 3DS di Jepang pada tanggal 23 Desember 2013.
[ Sumber : Siliconera ]