Debut Screenshot HD Tales of Symphonia Chronicles
Namco Bandai rupanya telah merilis debut screenshot HD pertama Tales of Symphonia Chronicles (atau Tales of Symphonia Unisonant Pack di Jepang), termasuk di dalamnya scene anime dan pertarungan dari Tales of Symphonia, serta scene pertarungan dan cerita dari Tales of Symphonia: Dawn of the New World.
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Namco Bandai rupanya telah merilis debut screenshot HD pertama Tales of Symphonia Chronicles (atau Tales of Symphonia Unisonant Pack di Jepang), termasuk di dalamnya scene anime dan pertarungan dari Tales of Symphonia, serta scene pertarungan dan cerita dari Tales of Symphonia: Dawn of the New World.
Seperti yang kita tahu sebelumnya, Namco Bandai mengkonfirmasikan proyek remaster HD untuk PS3 ini pada acara Tales of Festival, yang mereka selenggarakan di Jepang pada tanggal 1-2 Juni 2013 kemarin. Rencananya, mereka akan merilis Tales of Symphonia Unisonant Pack di Jepang pada tanggal 10 Oktober 2013, disusul dengan Tales of Symphonia Chronicles untuk Amerika, Eropa, dan Australia pada awal tahun 2014 mendatang.
Sebenarnya, screenshot-screenshot ini sudah dibagikan melalui Facebook Tales yang resmi pada hari Sabtu kemarin dengan resolusi dan kualitas rendah. Nah, baru hari inilah Namco Bandai merilis screenshot HD resmi dengan kualitas dan resolusi yang jauh lebih baik, bisa kamu lihat di bawah ini.
[ Sumber : Gematsu, Siliconera ]