Capcom dan Treasure Bekerjasama Lagi dalam Gaist Crusher God

Gaist Crusher, IP baru milik Capcom, rupanya akan mendapatkan versi ekpansinya juga yang berjudul Gaist Crusher God.

Capcom dan Treasure Bekerjasama Lagi dalam Gaist Crusher God

Capcom dan Treasure Bekerjasama Lagi dalam Gaist Crusher God

Gaist Crusher, IP baru milik Capcom, rupanya akan mendapatkan versi ekpansinya juga yang berjudul Gaist Crusher God.

Seperti yang kita tahu, Gaist Crusher adalah IP baru milik Capcom yang meliputi anime, manga, dan action RPG multiplayer yang telah mereka rilis untuk 3DS tahun lalu. Game-nya sendiri dikembangkan bekerjasama dengan Treasure, pengembang Sin & Punishment. Penjualan Gaist Crusher sendiri tidak terlalu besar, jadi berita mengenai versi ekspansinya ini cukup mengejutkan.

Capcom dan Treasure Bekerjasama Lagi dalam Gaist Crusher God

Berjudul Gaist Crusher God, versi ekspansi ini mengahdirkan beragam Gaist baru dengan tema dewa alias God. Yang terlihat jelas dalam trailer dan beberapa screenshot-nya adalah God Hino Kaguchi, yang berbentuk mirip naga berkepala tiga dengan kesatria yang mengendarai di atas lehernya. Juga tidak ketinggalan adanya karakter baru, yakni makhluk yang mirip boneka beruang. Sepertinya para protagonis utama dari Gaist Crusher akan kembali hadir di sini.

Capcom dan Treasure Bekerjasama Lagi dalam Gaist Crusher God

Capcom dan Treasure Bekerjasama Lagi dalam Gaist Crusher God

Gaist Crusher God, disingkat menjadi Gaist Crusher G, mengingatkan kita pada versi ekspansi seri Monster Hunter ya, di mana Capcom selalu memberikan tambahan huruf G sebagai penandanya (mulai dari Monster Hunter 2nd G, Monster Hunter 3G, hingga yang terbaru dan tengah dikembangkan yakni Monster Hunter 4G).

Capcom juga memperlihatkan siluet beberapa Gaist baru lainnya, seperti God Chronos, God Baldur, God Atum, dan God Brahma.

Capcom dan Treasure Bekerjasama Lagi dalam Gaist Crusher God

Capcom dan Treasure Bekerjasama Lagi dalam Gaist Crusher God

Capcom dan Treasure Bekerjasama Lagi dalam Gaist Crusher God

Capcom dan Treasure Bekerjasama Lagi dalam Gaist Crusher God

Mungkin manga dan anime serial televisinya yang tengah mengudara akan mendongkrak popularitas Gaist Crusher sebelum game ini dirilis.

Capcom berencana untuk merilis Gaist Crusher God untuk 3DS di Jepang pada tahun 2014 ini.

[ Sumber : Siliconera ]

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU