Kompetisi Pokemon X dan Y Terbesar di Indonesia Telah Dimulai

Kompetisi Pokemon X dan Y terbesar di Indonesia telah dimulai pada hari minggu (1/12/2013) pagi di Fx Lifestyle Center lantai 3. Yuk simak bagaimana pertandingan para trainer Pokemon terbaik Indonesia ini

Kompetisi Pokemon X dan Y Terbesar di Indonesia Telah Dimulai

Kompetisi Pokemon X dan Y terbesar di Indonesia telah dimulai pada hari minggu (1/12/2013) pagi di Fx Lifestyle Center lantai 3, kompetisi yang diikuti oleh peserta terbanyak di Indonesia ini dimulai pada pukul 10.00 WIB. Antusiasme peserta rasanya sudah diketahui oleh panitia sebelumnya dengan pendaftaran sebelum hari H yang melebihi target panitia.

Beberapa jam sebelum acara juga telah terlihat beberapa Pokemon trainer di sudut sudut mall ini sedang mempersiapkan strategi permainan dan mengukur kekuatan lawan yang ikut bertanding. Selain tipe pokemon dan serangan (move) yang dipersiapkan, nampak juga beberapa pemain berlatih bertanding dengan trainer pokemon lainnya.

Antusiasme yang luar biasa ini sayangnya memakan korban trainer yang kurang siap, beberapa trainer malah kehabisan batre sebelum pertandingan dimulai dan jumlah outlet listrik yang terbatas di lantai 3 tempat kompetisi  berlangsung. Untungnya panitia kemudian menyediakan banyak colokan sehingga pertandingan tetap berjalan lancar.

Kompetisi Pokemon X dan Y Terbesar di Indonesia Telah Dimulai

Oya, untuk mengingatkan teman teman trainer, peraturan kompetisi ini adalah sebagai berikut

1. Pemain harus membawa game asli Pokemon X / Pokemon Y (cartridge maupun versi digital) dan 3DS milik masing-masing.

2. Disconnect

Jika ada pemain yang tiba-tiba terputus atau disconnect di tengah pertandingan, maka dia secara otomatis dihitung kalah kecuali jika lawannya yang tidak ter-disconnect mengijinkan untuk melakukan pertandingan ulang.

3. No Coaching

Tidak boleh saling memberikan nasihat, konsultasi, atau masukan di antara pemain yang berpartisipasi dalam turnamen. Pemain yang ketahuan memberi atau menerima saran dari pemain lain akan didiskualifikasi dan diberi sanksi. Melakukan kolaborasi dalam hal membangun tim sebelum turnamen berlangsung diperbolehkan. Perlengkapan mobile dan chart kelemahan tipe-tipe Pokemon diperbolehkan untuk dibawa.

4. No Ghost Battling

Tidak boleh bertanding menggunakan akun atau nama orang lain dengan ataupun tanpa ijin orang yang bersangkutan.

5. VS Recorder (di atas ronde semifinal)

Tiap pertandingan menuntut satu pemain memiliki VS Recorder, dan mereka harus merekam pertandingan serta mengunggahnya jika memungkinkan. Jika kedua pemain tidak bisa menyediakan VS Recorder, diharap untuk segera menghubungi juri dengan segera (karena ini diperlukan di ronde semifinal ke atas).

6. Peraturan 10 Giliran (babak penyisihan)

Jika setelah 10 giliran pertandingan tidak berakhir, maka pemberian skor akan dilakukan dengan membandingkan Pokemon yang masih hidup untuk tiap pemain. Pemain dengan jumlah Pokemon yang bertahan lebih banyak menjadi pemenang. Jika ternyata jumlahnya sama, maka pertandingan akan ditentukan dengan Sudden Death (pemain pertama yang berhasil meng-KO Pokemon lawan menjadi pemenang).

7. Daftarkan Pokemon-mu

Tiap pemain harus mendaftarkan keenam Pokemon yang akan digunakan dalam pertandingan, dan menuliskan status, kemampuan, serta geraka nyang dimiliki. Informasi ini akan disimpan oleh juri dan tidak akan diinformasikan kepada publik hingga turnamen berakhir. Pemain juga tidak diperkenankan untuk mengganti keenam Pokemon tersebut.

8. Semua pertandingan akan dilakukan dengan Normal Rules (bukan Flat Rules)

Normal Rules: Tiap Pokemon akan diatur menjadi level 50.

Flat Rules: Tiap Pokemon di atas level 50 akan diatur menjadi level 50.

9. Masalah Stalling

Perlu diingat bahwa waktu berlangsungnya turnamen sangat terbatas. Pemain bisa memperingatkan juri jika lawannya tidak segera memilih aksi dalam kurun waktu satu menit.

Kompetisi Pokemon X dan Y Terbesar di Indonesia Telah Dimulai

Kompetisi Pokemon X dan Y merupakan acara yang diselenggarakan bersama oleh Kenken Cashern Olstore, PSenterprise (serta partner dari Kenken, Conrad),  Duniaku.net dan didukung oleh FX Entertainment Center, Animonster dari Megindo.

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU