Tekken Tag Tournament 2, Dengan Tambahan Hampir 20 Karakter
Selain jumlah petarung yang meningkat drastis dari versi arcade, Tekken Tag Tournament 2 miliki banyak kelebihan lainnya. Mulai adanya fight lab hingga mode online yang jalan lancar tanpa lag.
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Genre: Fighting
Platform: Xbox 360 / PS3
Selain jumlah petarung yang meningkat drastis dari versi arcade, Tekken Tag Tournament 2 masih memiliki berbagai kelebihan lainnya. Salah satu yang paling menonjol adalah lancarnya mode online. Dengan koneksi speedy yang biasanya hanya mampu melakukan download dengan kecepatan maksimum 50kbps saya bisa memainkan game ini tanpa lag. Padahal dengan koneksi yang sama, saya masih sering kali mengalami lag ketika bermain Street Fighter IV.
Selain itu, ada satu hal lagi yang membuat Tekken Tag Tournament 2 berbeda dari seri Tekken selama ini, yaitu adanya fight lab. Fight Lab ini dirancang sedemikian rupa, sehingga para pemain awam pun bisa bertambah hebat asalkan mereka mau berlatih di fight lab.
+ Pilihan karakter sangat banyak
+ Fight Lab sangat membantu dalam memahami cara bertarung di Tekken
+ Memiliki banyak pilihan kostum untuk dikustomisasi
+ Koneksi online-nya sangat lancar
- Banyaknya teknik kombo bisa membuat pemain baru kebingungan