Emmet, Wyldstyle, Vitruvius dan Batman Kembali Berpose di Cover Art The Lego Movie Video Game
Untuk menemani rilisnya film The LEGO Movie pada 7 Februari mendatang, Warner Bros. Interactive Entertainment juga akan merilis game dari film tersebut. Simak informasi gamenya disini.
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Kabar menarik bagi kamu para penggemar LEGO! Untuk menemani rilisnya film The LEGO Movie pada 7 Februari mendatang, Warner Bros. Interactive Entertainment juga akan merilis game dari film tersebut. Berjudul sama, The LEGO Movie, game ini akan mengajak pemain untuk berpetualang di dunia LEGO yang seru, menarik dan sekaligus kocak.
Sepanjang permainan dalam game ini, pemain dapat menggunakan kekuatan Master Builders untuk membangun beragam kreasi LEGO yang luar biasa. Selain itu, ada lebih dari 90 karakter dari filmnya, yang bisa kamu perannya disini, dalam 15 level menarik. Mulai dari karakter Emmet, tokoh utama dalam filmnya, Wyldstyle, Vitruvius, Batman, dan masih banyak lagi.
Warner Bros. Interactive Entertainment juga menjanjikan pengalaman baru dalam bermain game LEGO, dimana game ini menyajikan gaya visual animasi LEGO yang baru yang mensimulasikan gerakan dan nuansa mainan set LEGO yang sebenarnya.
Pada Februari 2014 nanti, game The Lego Movie akan siap dirilis untuk multiplatform, mulai dari konsol Xbox One, Xbox 360, PlayStation 4, PlayStation 3, Wii U, hingga handheld Nintendo 3DS dan PlayStation Vita, dan juga untuk PC.