Habiskan Liburan dengan 5 Game yang Dirilis Desember 2019 Ini!

Bingung mau main apa saat liburan? Cobain game-game ini!

Game Desember 2019

Akhirnya kita akan sampai di penghujung tahun 2019. Menyongsong musim liburan, beberapa developer game mulai merilis game-game unggulan mereka.

Bingung mau main game apa di musim liburan kali ini? Gak usah garuk-garuk kepala begitu. Ada lima game yang dirilis Desember 2019 untuk kamu mainkan bulan depan. 

1. Halo: Reach (Master Chief Collection) - Xbox One, PC

Halo Reachneowin.net

Gamer PC akan segera merasakan pengalaman bermain game Halo dari seri awal hingga terkini lewat Halo: The Master Chief Edition. Game pertama dari antologi game Halo untuk PC ini adalah Halo: Reach yang menceritakan usaha manusia melawan alien Covenant di planet Reach.

Halo: Reach untuk The Master Chief Edition rilis tanggal 3 Desember.

https://www.youtube.com/embed/BPNkDfampKY

Baca Juga: Ini Berbagai Game Xbox dan PC Terbaru yang Diumumkan di Event X019!

2. Wattam - PS4, PC

Wattampushsquare.com

Kreator Katamari Damacy Keita Takahashi kini punya game baru! Dalam game Wattam, kamu akan memainkan makhluk-makhluk unik berbentuk benda-benda lucu. Game yang bisa dimainkan co-op ini mengharuskan kamu berteman dengan makhluk-makhluk lucu ini sambil menyelesaikan berbagai puzzle menantang.

Wattam akan rilis tanggal 17 Desember.

https://www.youtube.com/embed/AbW0MJxOu_Y

3. Darksiders Genesis - PS4, Xbox One, Switch, PC, Stadia

Darksiders Genesisengadget.com

Spinoff dari serial Darksiders ini merupakan game hack and slash yang dimainkan dari sidut pandang top-down. Jika dimainkan secara solo, kamu bisa berganti-ganti karakter antara Strife dan War, dua orang Four Horseman of Apocalypse yang punya gaya bertarung unik dan berbeda.

Darksiders Genesis bisa kamu dapatkan mulai tanggal 5 Desember.

https://www.youtube.com/embed/FG83pHRmo3A

4. Life is Strange 2: Episode 5 - PS4, Xbox One, PC

Life is Strange 2 Episode 5Dok. Steam

Episode ke-5 Life is Strange 2 diperkirakan akan menjadi penutup dari sekuel game petualangan naratif Dontnod Entertainment ini. Di episode 5, kita bisa melihat konklusi dari kisah kakak-beradik Sean dan Daniel yang berkelana tanpa tempat bernaung setelah tragedi menimpa keluarga mereka.

Kamu bisa memainkan episode terakhir Life is Strange 2 mulai tanggal 3 Desember.

https://www.youtube.com/embed/baUHFjIuth8

5. Farming Simulator 20 - Switch, iOS, Android

Farming Simulator 20ebgames.com.au

Farming Simulator yang identik sebagai game PC dan konsol kini bisa dimainkan di perangkat handheld. Dimulai dari Farming Simulator 20, kamu bisa merasakan asyiknya bertani menggunakan berbagai jenis traktor dan peralatan canggih.

Farming Simulator 20 tersedia mulai tanggal 3 Desember.

https://www.youtube.com/embed/FV9fUbd9Twk

Itu dia beberapa game yang dirilis Desember 2019 nanti. Adakah game favoritmu di sini?

Baca Juga: Serunya Berbagai Ilmu Mengembangkan Game di Konferensi IGDX 2019!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU