Galang Dana, Terry Crews Main Game Danganronpa di Livestream
Donasi dari stream diberikan ke Palang Merah Amerika Serikat
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Mantan atlet, aktor, komedian, dan ayah yang baik merupakan cerminan sosok seorang Terry Crews. Selain hal-hal di atas, Terry Crews juga dikenal sebagai seorang pecinta hal-hal berbau geek seperti game dan film.
Ia gak malu membagikan hobi-hobinya dengan para fan di internet. Baru-baru ini ia membuat para fan-nya gempar karena bermain game Danganronpa yang di-livestream ke Twitch!
1. Terry Crews sebagai seorang geek
Di luar kehidupannya sebagai seorang artis, Terry Crews dikenal sebagai seorang geek akut. Ia menyukai video game, pop culture, hingga teknologi.
Pemain film The Expendables ini pernah berkolaborasi dengan YouTuber JayzTwoCents untuk membuat PC custom bertema Old Spice. Selain itu, Crews juga dikenal sebagai pecinta Lego dan menghabiskan waktu luangnya merakit model Lego Star Wars.
Baca Juga: Henry Cavill Pos Video Rakit PC Gaming di Akun Instagram-nya!
2. Livestream game Danganronpa
Baru-baru ini, Internet digegerkan dengan kemunculan Terry Crews di Twitch. Di sana, ia bersama anaknya Isaiah melakukan livestream bermain video game.
Yang mengejutkan, game yang mereka mainkan adalah Danganronpa! Keduanya nampak asyik memainkan game tersebut, dan bahkan Crews menyebut Junko Enoshima dari game itu sebagai cewek favoritnya!
3. Hasil donasi livestream akan disumbangkan
Rupanya, ada tujuan mulia dibalik livestream dari Terry Crews tersebut. Selain menghabiskan waktu bersama anaknya, Crews juga membuka kesempatan bagi para penonton untuk menggalang uang seikhlasnya.
Hasil dari penggalangan dana tersebut akan disumbangkan Crews kepada Palang Merah Amerika Serikat. Wah, keren sekali ya aksi Terry Crews!
Baca Juga: DJ Virtual Crystagella Adakan Live DJ Perdana Via Twitch