Spartacus Legends, Game Gratis Lagi Untuk XBLA
Game F2P dengan basis microtransaction memang sudah bukan hal yang asing lagi di PC, tapi di konsol hal ini bisa dibilang cukup jarang. Bahkan di Xbox 360, Spartacus Legends ini barulah game F2P ke-3 yang akan dirilis.
Mengikuti jejak banyak developer game PC dan juga Playstation, Microsoft akhirnya mulai menawarkan game gratis untuk Xbox 360 lewat XBLA. Selama ini sudah ada dua game gratis yang direncanakan rilis untuk Xbox 360 yaitu Happy Wars dan Ascend New Gods. Tidak mau kalah, Ubisoft dan Kungfu Factory memutuskan untuk membuat Spartacus Legends sebagai game F2P juga. Ini berarti bulan September ini Happy Wars akan menjadi game gratis pertama untuk XBLA, Ascend akan mengikutinya setelah beberapa bulan, dan Spartacus Legends, yang akan dirilis awal tahun 2013, akan menjadi game gratis ketiga.
Buat yang belum tahu, Spartacus Legends ini adalah game yang diadaptasi dari serial TV berjudul Spartacus. Selain bertemu dengan berbagai karakter dari serial TV-nya seperti Spartacus dan juga Crixus, nantinya kamu juga bisa menciptakan karakter mu sendiri. Kamu bisa menggunakan ratusan senjata, dan bisa memilih dari delapan gaya bertarung yang ada. Sebagai gladiator tujuan mu tentunya adalah memenangkan tiap turnamen yang ada demi bertahan hidup dan mendapat kebebasan.
Jika ini terjadi padamu, jangan harap bisa hidup lagi, permadeath![/caption]
Satu hal yang cukup keren dari Spartacus Legends ini adalah adanya fitur permadeath. Artinya jika karakter mu mati, maka kamu harus membuat ulang karakter dari awal. Tapi saya yakin, nantinya akan ada item mall yang fungsinya untuk menghidupkan kembali karakter mu yang sudah mati. Oh iya, satu info tambahan lagi, game ini hanya bisa dimainkan secara gratis jika kamu memiliki keanggotaan gold dari Xbox Live, tapi untuk pemilik PS3, game ini bisa dimainkan dengan gratis tanpa syarat.