League of Legends Detail Map Baru, Shadow Isle
Seperti dugaan kami sebelumnya, Shadow Isle bukanlah map baru, melainkan map lama yang diperbarui. Lalu apa saja yang bisa kamu temukan di map "baru" ini?
Seperti yang sudah kami beritakan di artikel sebelumnya, League of Legends akan merayakan Hallowen dengan merilis champion baru bernama Elise, map baru Shadow Isle, dan berbagai skin. hari ini Riot Games mengumumkan bahwa Shadow Isle bukanlah map baru, melainkan Twisted Tree Line, map 3 VS 3 yang diperbaharui dengan skin, item, jungle dan juga berbagai hal lainnya. Berikut adalah berbagai hal yang diperbaiki di Twisted Treeline.
- Lane dan posisi jungle yang diperbaharui untuk lebih sering mempertemukan musuh
- Boss baru, Vilemaw, dengan buff yang masih belum diketahui
- Skin baru untuk monster, musik baru, dan art baru untuk map
- Item baru untuk Twisted Treeline, yang bisa kamu lihat dibawah ini
- Blackfire Torch
- Recipe: Kage's Lucky Pick + Catalyst
- Gold cost: 2890 (combine cost: 800)
- +50 Ability Power
- +300 Health
- +350 Mana
- Unique Passive: Semua skill mu mengakibatkan damage tambahan sebesar 5% dari max HP target musuh (damage berkurang 50% untuk skill AoE)
- Wooglet's Witchcap
- Recipe: Needlessly Large Rod
- Total gold cost: 2700 (combine cost: 1100)
- +100 Ability Power
- Unique Passive: +10% Movement Speed
- Unique Passive: Meningkatkan Ability Power by 25%.
- Overlord's Bloodmail
- Recipe: Giant's Belt + Ruby Crystal
- Total gold cost: 2565 (combine cost: 980)
- +850 Health
- Unique Passive: Memulihkan HP sebesar 200 selama 5 detik ketika berhasil membunuh atau melakukan assist.
- Lord Van Damm's Pillager
- Recipe: Heart of Gold + Brutalizer
- Total gold cost: 2962 (combine cost: 800)
- +40 Attack Damage
- +350 Health
- Unique Passive: Mengurangi cooldown sebesar 10%
- Unique Passive: 10% Spell Vamp
- Grez's Spectral Lantern
- Recipe: Madred's Razors
- Total gold cost: 1200 (upgrade cost: 200)
- +25 Attack Damage
- +30 Armor
- Unique Passive: Ada 20% kemungkinan serangan mu menghasilkan 300 damage ke minion atau monster jungle.
- Unique Active: Kamu menebarkan semacam kabut yang akan memperlihatkan bagian tertentu dari peta selama 10 detik (1 menit cooldown).
- Wicked Hatchet
- Recipe: Cloak of Agility + Long Sword
- Total gold cost: 1955 (combine cost: 710)
- +20 Attack Damage
- +18% Critical Strike Chance
- Unique Passive: Serangan standard mu mengurangi efek penyembuhan dan regenerasi pada musuh sebesar 50% selama 1,5 detik.
- Blade of the Ruined King
- Recipe: Bilgewater Cutlass
- Total gold cost: 2825 (upgrade cost: 1000)
- +40 Attack Damage
- +10% Life Steal
- Unique Passive: Serangan mu menimbulkan damage tambahan sebesar 4% dari HP yang dimiliki target ketika diserang. Kamu mendapat HP sebesar 50% dari jumlah ini (120 max vs. minions).
- Unique Active: Melukai musuh sebesar 150% dari damage fisik ditambah 50% AD mu. Kamu akan mendapat HP sesuai dengan damage yang dihasilkan, dan akan mencuri 30% dari move speed musuh selama 2 detik.
- Ichor of Rage
- Gold cost: 500
- Consumable item: Menambah 20-42 Attack Damage, 20-42% Attack Speed sesuai dengan level mu, dan 15% peningkatan damage ke turet selama 4 menit.
- Ichor of Illumination
- Gold cost: 500
- Consumable item: Menambah 30-64 Ability Power sesuai dengan level mu, 15% pengurangan Cooldown, dan peningkatan max mana serta regenerasi mana selama 4 menit.
Oh iya, selain pembaharuan map, berikut adalah beberapa skin yang sudah disiapkan oleh Riot Games untuk merayakan Hallowen ini.