Karakter Baru Untuk Versi Konsol?
Bulan Maret ini Persona 4 Arena dirilis di Arcade di Jepang. Bagaimana dengan versi konsolnya? Berikut adalah berita (atau gosip ya) terbaru dari produser Persona 4 Arena, Toshimichi Mori.
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Produser dari Persona 4 Arena, Toshimichi Mori, mengatakan bahwa pada awalnya baik Atlus maupun Arc System Works menyumbangkan nama-nama karakter dari Persona 3 dan Persona 4 yang akan ikut ambil bagian di Perosna 4 Arena. Beberapa dari nama ini termasuk detektif Ryotaro Dojima, Mitsuru, dan Akihiko. Ia juga mengatakan lebih lanjut bahwa tadinya mereka berencana untuk menampilkan Nana, sebagai summon dari Dojima. Tentu saja semua ini (yang saya maksud Dojima, dan Nanako) akhirnya tidak jadi dilakukan, atau mungkin untuk versi konsol?.
Oh iya, berbicara mengenai karakter, Mori juga memberikan sedikit spoiler mengenai karakter terbaru dari Persona 4 Arena yang baru dikonfirmasi beberapa waktu lalu, Labryss. Bagi yang belum tahu, Labryss adalah karakter utama untuk drama CD Persona 3. Ia akan menjadi salah satu karakter utama di Persona 4 Arena, dan latar belakang ceritanya akan dijelaskan di game ini. Oh iya, nantinya kamu juga akan mengetahui mengenai apa yang terjadi pada Mitsuru dan Akihiko setelah peristiwa di Persona 3. Oh iya, ada satu info/gosip terakhir dari Mori, yaitu mengenai ketertarikannya dalam mengerjakan BlazBlue RPG, yang semoga saja bukan 100% guyonan Mori saja.