Black Ops II Full Preview: The COD Changer
Call of Duty is back! Kembali menggunakan seri Black Ops dengan berbagai tambahan campaign, multiplayer dan juga zombie! Baca preview-nya di dalam!!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Dev. / Pub.: Treyarch / Activision
Engine: Infinity Ward Engine
Platform: X360 PS3 PC
Release Date: 13 November 2012
Genre: First-person Shooter
Official Website: http://www.callofduty.com/blackops2
Call of Duty mungkin adalah seri paling sukses dalam dunia video game. Bagaimana tidak, Black Ops (2010) dan Modern Warfare 3 (2011) bahkan dapat menembus penjualan terbanyak dalam sejarah dunia entertainment. Tidak kaget juga jika Black Ops II ini mampu menembus penjualan terbanyak di 2012. Nah sekarang pertanyaannya apa saja yang telah disiapkan Treyarch untuk seri ke-9 ini?
Sudah nonton trailernya? Yuk, buka halaman berikut untuk membaca preview-nya!
Campaign
Black Ops II akan mengambil tempat setelah Black Ops pertama dan juga jauh di masa depan. Yep ini berarti kalian akan mengendalikan 2 karakter yang berbeda, pertama di tahun 70 an dan kedua di tahun 2025. Pada tahun 1980, karakter yang kalian gunakan adalah Alex Mason dari BO, kita akan mengetahui apa yang terjadi setelah event pada ending Black Ops (apakah Mason jadi membunuh JFK?). Bagian ini terjadi pada akhir 1980, dimana merupakan akhir dari Cold War. Perang di Central Amerika akan menjadi titik sentral peperangan di sini. Viktor Reznov juga diperkirakan akan kembali ke seri ke-2 nya ini.
Sedangkan pada 2025 (yang akan menjadi prioritas) kalian akan menggunakan David Mason, anak dari Alex Mason. Relasi antar ayah-anak ini akan menjadi hubungan besar untuk story. David akan memiliki sidekick yang bernama Nelson (disuarakan oleh Michael Rooker dari The Walking Dead). Kedua sekmen ini akan dinarasikan oleh Frank Woods yang sekarang sudah sangat tua.
Antagonis yang kalian akan hadapi adalah Raul Martinez, ialah yang menyebabkan perang antara China dan US dengan meng-hack drone dan senjata robot mereka. Aksi yang dilakukan Martinez ini menyebabkan Los Angeles hancur. Martinez pun akan muncul pada sekmen 1980 yang menunjukan awal pembuatan rencana tersebut.
Dalam story Black Ops II akan diceritakan bahwa telah terjadi Cold War ke 2 antara China dengan US. Perang ini disebabkan karena perebutan oleh suatu unsur bumi yang sangat langka yang dapat digunakan untuk membuat peralatan canggih dan senjata militer. Topik yang dipakai ini meskipun fiksi melainkan juga menjadi prediksi akan dunia asli, dimana China memiliki 95% unsur bumi terlangka di dunia. Penulis dibalik Black Ops II tidak lain adalah David Goyer (The Dark Knight, Batman Begins), Goyer mengatakan "I want to create a memorable villain" yang tidak lain adalah Raul Martinez.
Gameplay
Dalam Black Ops II kalian akan lebih sering merasakan vehicle combat daripada on foot combat. Dengan vehicle, bukan berarti hanya turret biasa ataupun jet melainkan drone dan pesawat futuristik. Dalam trailernya kalian bisa melihat drone yang dapat dikontrol, menandai target dan waypoint. Selain itu ada juga VTOL airship dan anti aircraft gun. Anti aircraft gun digunakan untuk menghancurkan drone lawan. Untuk VTOL dapat digunakan di darat dan udara. Dalam sekmen 1980 ditunjukan karaktermu sedang menaiki seekor kuda.
Untuk pertama kalinya dalam Call of Duty, akan ada branch storyline, dimana pilihan yang kamu pilih dapat berakibat besar untuk story selanjutnya. Misalnya kalian dapat memilih untuk mengcover squadmu dari belakang atau ikut menyerang, pilihan ini akan mempengaruhi hasil dari missionmu dan ini hanya sebagaian kecil dari branch yang akan ada.
Seperti dalam Modern Warfare 3 terdapat spec ops mode, begitu juga Black Ops II mempunyai Strike Force mode. Melainkan strike force akan berhubungan total dengan campaign dan bukan mode yang berbeda. Mark Lamia (Director) mendeskripsikan strike force akan berefek besar terhadap campaign. Contohnya kalian harus memilih 1 dari 3 pilihan mission yang ada, kalian tidak bisa memainkan ketiganya dan kalian harus memnyelesaikan mission tersebut untuk memprogress campaign. Jika kamu mati dalam strike force, maka karakter dalam campaign akan mati dan story akan ikut bergeser. Tetapi karakter yang kamu gunakan dalam strike force bukanlah David Mason atau Nelson melainkan karakter lain.
Multiplayer
"One size does not fit at all" kata David Vonderhart (Multiplayer Director). Arti dibalik kalimat itu adalah tidak ada satu jalan untuk memainkan Call of Duty. Fitur seperti create a class, killstreaks, serta fitur lain telah ditarik dna dimodifikasi lebih lanjut. Multiplayer akan mengambil tempat penuh pada 2025, bukan 1980. Map yang sudah dikonfrimasi mengambil tempat di Yemen dan LA. Di Yemen kalian akan melihat tempat yang natural, yaitu suatu desa di Yemen. Sedangkan untuk Los Angeles kalian akan berperang di tempat terjadinya Cold War 2. Multiplayer dari Black Ops II akan dijalankan dalam 60fps.
Zombies
Mode yang juga favorit dalam Black Ops ini akan kembali lagi dalam Black Ops II dengan berbagai mode baru. Mark Lamia berkata "There will be more zombies and more modes, just more." Zombie adalah satu-satunya co op dalam Black Ops II (untuk sekarang) karena baik campaign dan strike force tidak mendukung co op.
Call of Duty Black Ops II akan dirilis pada 13 November 2012 untuk Xbox360, PlayStation 3, dan PC.