Gamescom 2012: Duo Baru Beraksi di Army of Two: The Devil’s Cartel
Dua minggu lalu kita sudah mengetahui kabar kembalinya sekuel game TPS co-op Army of Two yang di tunggu-tunggu. Kali ini selama Gamescom 2012 Electronics Arts memberikan trailer perdana-nya, begitu juga demo gameplay. Simak artikel berikut untuk melihat aksi duo baru di game ini.
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Setelah sekuel ketiga dari Army of Two diumumkan dua minggu lalu dengan nama Army of Two: The Devil’s Cartel, kini EA menunjukkan trailer perdananya selama event Gamescom 2012 yang diadakan di Jerman 15 - 19 Agustus 2012 nanti. Sekuel ini sendiri awalnya banyak dikira disebut sebagai Army of Four, dan sudah mendapatkan sedikit detail selama pengumuman pertamanya.
Sedangkan trailer yang diberikan Electronics Arts kali ini lebih memperlihatkan bahwa The Devil’s Cartel bakal lebih epic dibandingkan yang pertama. Dapat dimaklumi, karena sekuel ketiga ini telah dipegang oleh Visceral Games, yang juga menangani franchise Dead Space dan juga karena kini dikembangkan menggunakkan engine Frostbite 2 -- sebelumnya serial ini ditangani oleh EA Montreal. Melalui trailer dan penjelasan EA, sekuel ini juga bakal lebih menegangkan dan lebih dewasa dibandingkan Army of Two: The 40th Day.
Karakter di The Devil’s Cartel merupakan duo baru bernama Alpha dan Bravo, dimana mereka berdua adalah anggota terpenting dari organisasi Tactical Worldwide Operations (T.W.O). Sesuai dengan judul-nya, kamu akan melawan para Kartel di Meksiko, dimana para Kartel inilah yag bertanggung jawab atas terbunuhnya banyak penduduk Meksiko, termasuk orang-orang yang tidak bersalah. Tetapi musuh utama di game ini adalah organisasi Kartel di La Guana yang bernama “Scythe.”
Alpha dan Bravo memilki karakteristik yang berbeda, tetapi mereka sangat kompak dalam pertempuran. Dan di luar duo baru tersebut, duo lama seperti Salem dan Rios dari game sebelumnya juga tetap akan hadir di sini sebagai karakter penting, dan bekerja sama dengan Alpha dan Bravo. Terlihat pada demo-nya juga Alpha dan Bravo melakukan berbagai taktik kerjasama untuk melawan para Kartel.
Untuk gameplay sedikitnya juga masih sama dengan seri sebelumnya. Seperti fitur cover yang masih menempel di game ini, dan memfokuskan kerja sama secara co-op. Selain itu developer juga mengenalkan fitur baru seperti Overkill, Splitscreen co-op dan juga kustomisasi karakter. Pada demo-nya terlihat juga efek slow-motion di saat-saat tertentu, sehingga di sini kamu akan mendapatkan kesempatan lebih untuk fokus menembak musuh.
Army of Two: The Devil’s Cartel terbukti lebih menjanjikan daripada game yang sebelumnya. Walau mungkin hanya menggunakkan dua orang karakter utama saja, tetapi dengan gameplay co-op yang adiktif, game ini berpotensi menjadi salah satu game TPS terbaik. Gamenya sendiri akan rilis untuk PS3, PC dan Xbox 360 pada bulan Mei 2013. Untuk trailer perdana (sekaligus press conference EA), begitu juga demo gameplay, silahkan liat di bawah:
Trailer
Demo Gameplay
Sumber: Gameranx