Inilah Mini Event yang Bisa Diikuti Troopers di Grand Final PBNC 5

Meriahnya acara Grand Final Point Blank National Championship ke-5 (PBNC 5) tidak hanya bisa dirasakan bagi para Troopers yang bertanding saja. Ada banyak hadiah yang disiapkan Gemscool dan Mini Event buat para pengunjung Gemscool Arena pada hari tersebut dan bagi mereka yang mengikuti acara lewat live streaming.

Inilah Mini Event yang Bisa Diikuti Troopers di Grand Final PBNC 5

Seperti yang sudah diberitahukan, dalam rangkaian acara Point Blank National Championship ke-5 (PBNC 5) akan ada beragam kemeriahan yang bisa dinikmati semua yang datang ke Gemscool Arena pada Sabtu-Minggu ini, 21-22 Juni 2014.

Tidak hanya bagi peserta yang bertanding saja, hadiah-hadiah menarik juga disediakan untuk para pengunjung ataupun pendukung Troopers yang bertanding. Bahkan, untuk para pecinta Point Blank yang hanya mengikuti acara PBNC 5 ini lewat live streaming, ada juga hadiah dari event yang bisa diikuti.

Gemscool sudah menyiapkan beberapa event yang pastinya menarik. Setidaknya ada tiga mini event selama Grand Final PBNC 5 berlangsung. Pertama adalah Live Event.

Inilah Mini Event yang Bisa Diikuti Troopers di Grand Final PBNC 5

Live event ini diadakan bagi Troopers yang tidak bisa hadir di Gemscool Arena untuk menonton Grand Final PBNC 5 dan hanya bisa mengikutinya secara langsung via live streaming. Tersedia voucher G-Cash dengan nilai total Jutaan Rupiah dalam Live Event ini. Cara mengikuti event ini adalah setiap 15 menit, sejak acara dimulai dan disiarkan via live streaming, akan tampil 2 kode voucher dengan nilai nominal random mulai dari 1.000 hingga 10.000 G-Cash. Para Troopers hanya cukup adu cepat dengan Troopers lainnya untuk menggunakan kode voucher yang ditampilkan tersebut. Event ini dibuka selama 2 hari Grand Final PBNC 5 mulai pukul 10.00 WIB sampai selesai.

Inilah Mini Event yang Bisa Diikuti Troopers di Grand Final PBNC 5

Mini Event lainnya berhadiah PBNC 5 supply kit dan 2 voucher untuk mengikuti lucky draw. Caranya cukup datang pada hari Minggu (22/06) dan membawa voucher G-Cash yang sudah terpakai minimal Rp 20.000/2.000 G-Cash, kemudian daftar di meja registrasi dengan mengisi nama dan ID Gemscool. Event ini berlaku untuk 100 pengunjung pertama.

Inilah Mini Event yang Bisa Diikuti Troopers di Grand Final PBNC 5

Ketiga, eventnya juga berlangsung pada hari Minggu. Pengunjung cukup menuliskan ungkapan cinta kepada Game Point Blank yang sudah bersama para Troopers di Indonesia selama 5 tahun. Ungkapan tersebut dituliskan pada big banner yang tersedia di Gemscool Arena. Panitia akan memilih 10 orang yang ucapannya paling unik, menarik, bersemangat dan bagus untuk mendapatkan hadiah  berupa 1 Logitech G100 Combo dan 10 PBNC 5 Supply Kit.

Semua event tersebut ditambah acara entertainment seperti modern dance dan perkusi seharusnya menjadi alasan kalian untuk datang memeriahkan Grand Final Point Blank National Championship ke-5 (PBNC 5) di Gemscool Arena yang dimulai pukul 10 pagi.

 

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU