Ini Dia Kejutan di 2015 ORAS Competition & Pokemon Asia Cup Qualifier Indonesia!
Yuk, kita berikan dukungan penuh untuk para trainer Indonesia hingga mencapai selama Pokémon Asia Cup 2015!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
2015 ORAS Competition & Pokemon Asia Cup Qualifier Indonesia telah berlangsung di Fx Sudirman, Jakarta. Seperti yang diberitakan sebelumnya, jumlah peserta membludak. Panitia mencatat ada 117 peserta yang mengikuti kompetisi Pokemon ini. Peserta didominasi dari Jabodetabek, namun ada juga yang datang dari luar Jabodetabek, yaitu dari Bandung! Antusiasme peserta kali ini dilihat dari jumlahnya bahkan melebihi peserta Asia Cup Qualifier Singapore yang berjumlah 90 orang!
117 peserta 2015 ORAS Competition & Pokemon Asia Cup Qualifier Indonesia terdiri atas 104 Masters, 12 Seniors, dan 1 Junior. Untuk Master, battle menggunakan sistem 7 Rounds of Swiss untuk penyisihan, dan Top 8 menggunakan sistem Cut. Sedangkan untuk Senior+Junior battle menggunakan sistem 4 Round of Swiss untuk penyisihan dan Top 4 menggunakan sistem Cut.
Namun ternyata banyak kejutan baru di kompetisi ini. Beberapa peserta lama memang berhasil ke 8 besar, namun sebagian besar justru diisi oleh peserta baru. Peserta tahun lalu yang berhasil ke 8 besar adalah Ditto Amalsyah (juara tahun lalu), sedangkan kakak beradik Ama Bon dan Aya Bon memeriahkan 8 besar. Untuk finalis 8 besar lainnya justru adalah wajah-wajah baru yang memberi kejutan di kompetisi ini!
Dan, coba tebak... pertarungan final kali ini pun juga diwarnai dengan wajah baru! Adhitya Setiawan berjumpa dengan Josua Marbun yang merupakan jawara Bandung di final ini. Dan melalui pertarungan yang sengit, Josua Marbun mampu menaklukan kompetisi nasional ini. Kebetulan hari itu adalah hari ulang tahunnya, jadi seperti berkah buatnya! Congrats for the winners!
Berikut adalah rekapan finalis 2015 ORAS Competition & Pokemon Asia Cup Qualifier Indonesia.
Masters
Josua Marbun (1st winner)
Adhitya Setiawan (runner-up)
Aya Bon
Ama Bon (amadayo)
Icun Prayitno
Ditto Amalsyah
Josha Lawrel
Ronan Ramadhan
Seniors
Edward Ang
Muhammad Hafiz
Muhammad Hilman
Ash_Ketchum122
Juniors
James Tamara Putra
Daftar dulu, kalau namanya salah biar bisa ngambek ke panitia...
Mengintip lawan selanjutnya...jangan sampai salah kamar..eh..kursi
Di antara penonton Pokemon battle ini mungkin ada yang kecele, dikira lagi nonton JKT48...
Battle kategori senior-junior, 2-3 tahun lagi mungkin bakal berhadapan dengan para master!
Perwakilan Pokemon Asia Cup 2014 memilih share pengalaman daripada disuruh stand up comedy
Michael Pond melihat ekspresi peserta yang menyesal tidak juara 1, karena gak bisa sepanggung sama mba-mba manis ini...
Dengan ini perwakilan Pokemon Asia Cup 2015 dari Indonesia telah terisi 6 spot dari 12 spot perwakilan, yaitu antara lain adalah:
- Oktavian Jason (Top 4 Asia Cup 2014 [Japan Not Included])
- Ama Bon (Top 4 Asia Cup 2014 [Japan Not Included])
- Josua Marbun (Asia Cup 2015 Qualifier fX Champion)
- Adhitya Setiawan (Asia Cup 2015 Qualifier fX Runner Up)
- Icun Prayitno (Asia Cup 2015 Qualifier fX 5th Place)
- Ditto Amalsyah (Asia Cup 2015 Qualifier fX 6th Place)