Wah, Hellboy Bakal Hadir di Injustice 2!
Selain Hellboy, akan hadir pula 2 karakter lain! Siapa sajakah mereka?
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Hellboy, Raiden, dan Black Manta hadir di Injustice 2 sebagai konten DLC Fighter Pack 2!
NetherRealm Studios mengkonfirmasi tiga petarung lainnya yang bakal bertarung di Injustice 2. Hal ini merupakan bagian dari konten Fighter Pack yang akan datang. Petarung baru ini terdiri atas supervillain Black Manta, dewa petir Raiden dari Mortal Kombat, dan superhero dari neraka Hellboy. Mereka bisa diakses sebagai konten yang dapat didownload dalam beberapa bulan mendatang.
[duniaku_baca_juga]
Keberadaan Black Manta dan Raiden sudah tampak pada bulan Mei, ketika NetherRealm mengungkapkan tiga karakter tambahan pertama yang terdiri atas Red Hood, Starfire, dan Sub-Zero yang menjadi bagian dari Fighter Pack pertama di Injustice 2. Tapi Hellboy—karakter Komik Dark Horse—pasti mengejutkan.
Black Manta
Black Manta adalah supervillain yang ciptakan oleh Bob Haney dan Nick Cardy. Asal-muasalnya digambarkan sebagai seorang pemburu bayaran dan pencari harta karun yang bekerjasama bersama ayahnya. Ia disewa seseorang untuk mengambil darah dari Arthur Curry (Aquaman) untuk membuktikan bahwa dia adalah seorang manusia yang berasal dari Atlantis. Namun saat Arthur membunuh ayahnya, ia pun menjadikan dirinya sebagai Black Manta.
Supervillain yang bernama asli David ini juga memiliki “Manta Suit” yang melindunginya dari cuaca dingin dan tekanan air ketika sedang menyelam di wilayah yang sangat dalam. Dengan bajunya itu kekuatan dan kelincahannya menjadi berlipat ganda. Helm berbentuk Manta-nya dapat mengeluarkan sinar optik yang dapat melukai bahkan membunuh metahuman.
Raiden
Raiden merupakan karakter Mortal Kombat kedua yang berlaga di Injustice 2 setelah Sub-Zero—dan ketiga jika dihitung dengan Scorpion di Injustice: Gods Among Us. Raiden memiliki peran penting karena dialah dewa yang memimpin Earthrealm untuk menghalau invasi Outworld melalui turnamen Mortal Kombat. Namun peran itu hampir dikatakan usai dengan berubahnya timeline Mortal Kombat secara menyeluruh. Dengan intervensi visi Raiden dari masa depan, Raiden berusaha mencegah terjadinya armageddon dengan mengalahkan Shao Kahn di masa kini.
Uniknya, Raiden telah disebut sebelumnya di Injustice 2. Jika Black Adam menghadapi The Joker, dan terjadi clash, Joker akan bertanya pada Adam apakah ia pernah bertemu seorang "Lightning Guy" lainnya. Black Adam mengkonfirmasinya sambil menjelaskan bahwa orang ini mengenakan topi bambu.
Hellboy
Hellboy, yang diciptakan oleh Mike Mignola pada awal tahun 90-an, merupakan karakter dari Darkhorse Comic. Hellboy adalah anak dari Iblis Neraka. Ia memiliki tanduk yang sudah dipotong untuk menyeseuaikan dengan lingkungan di dunia manusia.
Ia selalu disembunyikan oleh orang yang mengendalikannya, yakni yang menjalankan agen rahasia anti makhluk iblis yang disebut BPRDD. Uniknya, ia menyukai kucing, makannya sangat banyak dan badannya sangat kuat. Ia juga menembakkan revolver merah dan meskipun penampilannya mengerikan, ia berusaha menjalin hubungan dengan gadis manis bernama Liz yang akhirnya meninggalkan biro. Ciri khas Hellboy lainnya adalah tangan kanan yang tidak bisa hancur.
Hellboy pernah melakukan crossover ke DC Universe sebelumnya di serial mini Batman/Hellboy/Starman. Lalu mengapa ia bisa hadir di Injustice 2? Kemungkinan karena Hellboy ini merupakan versi film yang lisensinya dipegang Warner Bros sebagaimana karakter Warner Bros. lainnya yang muncul di Mortal Kombat seperti Alien, Predator, Jason Voorhess, atau Freddy Krueger.
Black Manta, Raiden, dan Hellboy disertakan sebagai bagian dari konten tambahan Injustice 2 melalui Ultimate Edition dan Fighter Pack 2, yang mencakup sembilan karakter DLC pasca rilis dan kosmetik tambahan.
Diedit oleh Snow