Game PC Bajakan Belum Mati, Denuvo Akhirnya Berhasil Dibobol!
Pembajak ternyata masih lebih canggih, versi bajakan dari Rise of the Tomb Raider pun muncul. Game PC bajakan batal punah!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Denuvo yang digadang-gadang merupakan proteksi terbaik untuk game PC akhirnya berhasil dibobol. Game PC bajakan yang kabarnya bakal punah dua tahun lagi akhirnya bermunculan kembali.
Awal tahun ini sempat muncul banyak rumor mengenai bakal hilangnya game PC bajakan dari peredaran, paling tidak dalam
Seperti dikutip dari TorrentFreak, awalnya Denuvo berhasil dibobol oleh hacker asal Bulgaria, Voksi. Kabarnya, Voksi menemukan celah dalam Denuvo yang membuat gamer bisa memainkan versi bajakan dari game-game yang menggunakan Denuvo, seperti Doom, Total War: Warhammer dan Just Cause 3. Sayangnya, gamer hanya bisa memainkan game-game PC bajakan ini sementara waktu saja. Namun yang menarik, mereka bisa memainkan versi bajakan tersebut di Steam!
Usaha dari Voksi tersebut bisa dibilang adalah awal dari bobolnya Denuvo, dan banyak gamer yang percaya bahwa tidak lama lagi Denuvo bisa bobol sepenuhnya, sehingga gamer bisa membagi-bagikan game PC bajakan Denuvo seperti game-game PC bajakan lainnya. Memang benar, hanya butuh waktu beberapa jam setelah Voksi berhasil membobol, sekelompok pembajak yang menamakan diri mereka CONSPIR4CY berhasil merilis versi bajakan penuh dari Rise of The Tomb Raider, satu game yang menggunakan Denuvo dan sempat dianggap tidak bakal bisa dibajak selamanya!
Tentu saja, hasil "kerja keras" dari CONSPIR4CY" itu pun menjadi salah satu file yang paling banyak dicari di file sharing atau torrent. Padahal, ukuran file dari game PC bajakan tersebut cukup besar, mencapai 31 GB! Rise of the Tomb Raider ini hanyalah "korban" pertama, karena seperti yang kita tahu ada banyak game-game PC saat ini yang menggunakan Denuvo dan "menunggu" untuk berhasil dibobol. Reputasi dari Denuvo sebagai "dewa" perlindungan game dari aksi pembajakan pun akhirnya runtuh juga.
Semakin kuat proteksi, ternyata pembajak juga semakin canggih juga. Bagaimana menurutmu?
Sumber: TorrentFreak