Game SNES Kini Hadir di 3DS Virtual Console, Saatnya Nostalgia!
Share yuk, apa game SNES yang ingin kamu mainkan lagi di 3DS? Super Mario? Super Metroid? Atau Donkey Kong?
Saatnya nostalgia! Nintendo sudah merilis game-game SNES untuk dimainkan via 3DS Virtual Console! Game SNES apa sih yang ingin kamu mainkan lagi di 3DS?
Bagi gamer yang tumbuh di era 80 atau awal 90an, tentu tidak bisa dipisahkan dengan konsol "sejuta umat" Super Nintendo Entertainment System atau yang disingkat dengan SNES. Bagi kebanyakan gamer generasi tersebut, mungkin SNES atau generasi sebelumnya, NES adalah konsol game pertama mereka. Sebagian kolektor mungkin masih menyimpan dengan baik konsol beserta game SNES mereka di gudang. Namun bagi kamu yang sudah tidak memiliki SNES tapi masih ingin memainkannya jangan khawatir. Kini kamu bisa memainkan game-game SNES tersebut di 3DS Virtual Console!
Yap, hal ini disampaikan Nintendo dalam live stream Nintendo Direct yang sudah digelar pada 3 Maret 2016 kemarin. Sebelumnya, game-game SNES sendiri sudah dihadirkan Nintendo untuk pemilik Wii dan Wii U. Kali ini, giliran para pemilik New 3DS yang mendapatkan kesempatan untuk bernostalgia dengan judul-judul game yang pernah menjadi legenda di SNES.
Apa saja game SNES yang hadir di 3DS Virtual Console? Nintendo bakal merilis game-game tersebut secara bertahap dimulai tanggal 3 Maret 2016 kemarin atau beberapa saat setelah Nintendo Direct berakhir. Pada tanggal 3 Maret 2016 kemarin, Nintendo sudah merilis tiga judul antara lain Pilotwings, Super Mario World dan F-Zero. Line-up ini akan bertambah pada 24 Maret 2016 nanti dengan tiga judul lain antara lain Super Mario Kart, EarthBound, dan Donkey Kong Country. Selanjutnya, tiga game lagi akan ditambahkan pada tanggal 14 April 2016, yaitu The Legend of Zelda: A Link to the Past, Super Metroid dan Donkey Kong Country 2: Diddy's Kong Quest.
Oiya, ada satu lagi. Jadwal rilis untuk game-game SNES di 3DS Virtual Console ini ternyata berbeda antara versi US dan Eropanya. Untuk versi Eropanya, kamu bisa menyimak jadwal rilisnya di salah satu posting dari Nintendo Eropa berikut ini.
https://twitter.com/NintendoEurope/status/705520302458064896
Lantas, bagaimana jika ingin membeli lagi judul-judul game SNES untuk 3DS Virtual Console jika sebelumnya sudah memiliki game tersebut di Wii atau Wii U. Nah ini sedikit kabar buruknya. Sampai artikel ini ditulis, Nintendo masih belum mengaplikasikan fitur cross buy untuk game-game SNES ini. Fitur cross buy ini artinya gamer tidak perlu membeli lagi game tersebut jika sudah pernah membelinya di Wii atau Wii U, atau paling tidak mendapatkan diskon jika membeli lagi di 3DS. Padahal sebelumnya, Nintendo pernah mengaplikasikan sistem diskon bagi gamer yang ingin membeli game Nintendo 64 dan Nintendo DS untuk Wii U Virtual Console jika sebelumnya sudah pernah memilikinya di Wii.
https://twitter.com/gamespite/status/705527796798337024
Sudah tidak sabar untuk bernostalgia game-game SNES di 3DS Virtual Console? Kira-kira, game SNES apa sih yang paling memorable untukmu, sehingga kamu ingin memainkannya ulang di 3DS? Share kenanganmu di kolom komentar ya!
Sumber,2