Cuma Bayar Rp100 Ribuan, Kamu Bisa Main 100 Game Xbox One Selama Sebulan!

Layanan yang cocok buat gamer sejati nih. Sanggupkah kamu menamatkan 100 game dalam sebulan?

Cuma Bayar Rp100 Ribuan, Kamu Bisa Main 100 Game Xbox One Selama Sebulan!

Xbox Game Pass dikonfirmasikan. Dengan layanan ini, kamu bisa main ratusan game dalam sebulan hanya dengan membayar Rp130 ribu saja!

Berapa harga satu game original untuk konsol saat ini? Mungkin paling murah ada di kisaran angka Rp300 ribuan. Atau jika ada pesta diskonan tertentu, bisa saja harganya turun hingga Rp100 ribuan. Katakanlah, kamu adalah orang yang cepat bosan, dan setelah satu game tamat kamu tidak memainkannya lagi. Mungkin kamu sempat berpikir, adakah cara yang lebih hemat lagi untuk bermain game original? Kali ini Xbox punya jawabannya lewat Xbox Game Pass!

[duniaku_baca_juga]

Jika biasanya kamu mengeluarkan uang Rp300 ribuan untuk membeli satu game, maka dengan menggunakan Xbox Game Pass ini kamu hanya perlu merogoh kocek US $9.99 atau sekitar Rp130.000 untuk memainkan lebih dari 100 game! Yap, Xbox Game Pass ini adalah sebuah layanan baru dari Xbox, dimana kamu bisa langganan untuk menikmati game-game-nya selama satu bulan penuh.

Singkatnya, setelah kamu mendaftarkan diri dan membayar biaya langganan tersebut, maka selama satu bulan penuh kamu bisa memainkan lebih dari 100 judul game Xbox One dan juga Xbox 360 (dengan fitur Cuma Bayar Rp100 Ribuan, Kamu Bisa Main 100 Game Xbox One Selama Sebulan! Halo 5 Guardians, satu game yang siap dinikmati para subscriber layanan ini[/caption]

[duniaku_adsense]

Yang menarik, layanan ini bukanlah layanan streaming seperti Cuma Bayar Rp100 Ribuan, Kamu Bisa Main 100 Game Xbox One Selama Sebulan!

Semua game bisa dimainkan secara penuh lho, bukan demo, trial atau semacamnya! Dan layanan ini pun sudah mendapatkan dukungan dari banyak perusahaan game besar dunia. Sebut saja seperti 2K, 505 Games, BANDAI NAMCO, Capcom, Codemasters, Deep Silver, SEGA, SNK, THQ, Warner Bros. hingga Microsoft Studio sudah menyatakan ketertarikannya untuk ikut serta.

Rencananya, Xbox Game Pass ini segera digulirkan dalam musim semi ini juga, atau di kuartal kedua 2017. Bahkan, beberapa anggota dari Xbox Insider Program sudah mencicipi versi Alpha dari layanan ini tepat setelah dikonfirmasikan selama GDC 2017 yang tengah berlangsung. Saat dirilis nanti, anggota dari Xbox Live Gold akan mendapatkan kesempatan yang pertama untuk mencicipinya.

[read_more id="296629"]

Bagaimana menurutmu? Apakah "Netflix" untuk game ini bisa membuat Xbox One kembali berjaya dan -setidaknya kembali bersaing dengan PS4 dalam hal penjualannya?

Sumber: Xbox

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU