Wave Game Siapkan Fantasy Saga Online, MMORPG Bergaya Anime dengan Seiyuu Papan Atas
Salah satu publisher Indonesia, Wave Game kini tengah menyiapkan Fantasy Saga Online, MMORPG dengan nuansa Anime yang menampilkan beberapa seiyuu papan atas.
Pada bulan Mei 2014 mendatang, Wave Game akan merilis game baru dengan nuansa yang sedikit berbeda. Game berjudul Fantasy Saga Online ini akan mengangkat tema anime yang banyak di sukai oleh berbagai kalangan dan juga bergenre MMORPG. Game ini semakin menarik dengan didukung oleh karakter 3D yang imut layaknya karakter anime, dan selama berpetualang kalian akan dimanjakan dengan suasana anime seperti background music khas anime Jepang dan semua karakter NPC yang ada di Fantasy Saga Online telah di dubbing oleh Seiyuu (Pengisi suara) terkenal seperti Itou Kentarou salah satu pengisi suara di Bleach dan Captain Tsubasa, Arai Satomi yang merupakan pengisi suara di anime Detective Conan dan masih banyak lagi Seiyuu terkenal lainnya.
Game ini bercerita tentang peperangan besar yang dimulai oleh Dark God Cadies. Ia adalah seorang Raja Kegelapan yang berusaha mengacaukan dan menghancurkan dunia. Peperangan ini telah mengubah dunia menjadi tempat yang sangat mengerikan. Dan akhirnya Life Goddess Ileia menciptakan sebuah pasukan khusus pelindung legendaris yang tak terkalahkan, yaitu ARMS.
Dunia Fantasy Saga terbagi menjadi 2 bangsa yaitu Titan, bangsa yang mengutamakan pengembangan teknologi, dan Gaia, bangsa yang selalu melindungi alam sekitar. Dengan adanya dua dunia yang berbeda kalian akan bersaing dan berusaha untuk melindungi bangsa kalian dari serangan lawan maupun dari Dark God Cadies yang bisa menyerang kapan saja. Selain itu kalian juga bisa menjadi pemburu monster dengan menangkap berbagai jenis pet unik dan lucu sebanyak kalian mau.
Fitur-fitur di dalam Fantasy Saga Online ini juga berbeda dengan berbagai game MMORPG yang ada di Indonesia saat ini. Selain itu, akan ada lima kelas berbeda yang bisa kamu pilih untuk karaktermu, antara lain:
Warrior
Job yang memiliki pertahanan terbaik dan dapat menggunakan heavy armor. Satu-satunya job yang dapat menggunakan shield. Mampu memberikan perlindungan bagi rekan-rekannya. Walaupun tidak memiliki tingkat serangan yang tinggi, namun warrior adalah prajurit pemberani yang selalu ada di barisan terdepan pada saat perang.
Mage
Dengan kemampuan intelektual dan bakat magic yang tinggi, Mage dapat memanipulasi elemen untuk memberikan damage sangat besar dari kejauhan. Namun dengan keterbatasan jumlah maksimal HP dan casting time yang lama sedikit menghalangi kekuatan mereka. Secara keseluruhan Mage adalah job yang memiliki serangan tertinggi dan dibutuhkan dalam party.
Archer
Job yang mengandalkan kemampuan serangan jarak jauh. Membunuh dari kejauhan dengan tingkat akurasi yang tinggi sehingga membuat musuh tidak dapat lolos dari bidikan archer. Selain itu Archer juga memiliki kemampuan untuk bergerak dengan cepat untuk menghindari serangan musuh.
Priest
Dibekali dengan skill penyembuh dan kemampuan untuk menghidupkan. Job Priest memenuhi panggilan para Dewa untuk merawat yang menderita dan memberikan pertolongan kepada orang yang membutuhkan. Priest merupakan salah satu kunci dari keberhasilan dan keselamatan seluruh anggota team.
Smith
Job yang memiliki kemampuan untuk menggabungkan berbagai macam barang, memproduksi amunisi, armor dan peralatan bertempur lainnya. Job dengan kemampuan unik dan sangat diperlukan untuk support dalam pertempuran melawan monster maupun perang.
Wave Game sendiri juga sudah mengkonfirmasikan spesifikasi minimum PC yang dibutuhkan untuk memainkan game ini yang bisa kamu simak di bawah:
Minimum | Recommended | |
OS | Windows XP | Windows XP |
CPU | Intel Pentium D CPU 3.4G | Intel Pentium Dual Core E5400 |
RAM | 1GB | 2GB |
VGA | Nvidia 9600 | Nvidia GT440 |
DirectX | 9.0C | 9.0C |
HDD | 3GB | 4GB |
Internet Connection | ADSL 384 Kbps | ADSL 384 Kbps |