Ubisoft Siapkan Dua Game Assassin's Creed di Tahun 2014?
Ubisoft kabarnya siap menghadirkan dua game Assassin's Creed untuk tahun 2014 yang akan datang, satu untuk next gen dan satu lagi untuk platform current gen.
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Kesuksesan Assassin's Creed (AC) IV: Black Flag hampir di tiap platform ternyata membuat Ubisoft tertarik untuk mengembangkan lebih banyak lagi judul AC di masa yang akan datang. Sebenarnya, merilis dua game AC dalam tahun yang sama sudah pernah dilakukan Ubisoft, salah satunya pada tahun lalu dimana mereka merilis AC III untuk konsol dan PC plus merilis AC III: Liberation untuk PS Vita. Tahun ini pun sebenarnya Ubisoft juga merilis dua judul AC untuk dua target platform berbeda, AC IV: Black Flag untuk konsol dan PC, serta AC: Pirates untuk mobile.
Nah, merilis lebih dari satu game AC dalam tahun yang sama rupanya sedang menjadi pembicaraan yang intensif di kalangan staff Ubisoft. Rumor yang beredar menyebutkan, bahwa Ubisoft menyiapkan dua judul AC dengan dua target platform yang berbeda, satu judul untuk konsol next gen (Xbox One dan PS4) atau mungkin juga dengan PC, serta satu judul lain untuk konsol current gen seperti Xbox 360, PS3 dan Wii U. Dua judul baru, jadi bukan hanya sekedar porting saja seperti yang mereka lakukan pada AC IV: Black Flag tahun ini.
Sumber rumor yang kabarnya merupakan salah satu staff internal Ubisoft ini juga menyebutkan, bahwa kedua game ini nantinya akan memiliki ruang lingkup yang sangat besar, namun sayang dia enggan merinci lebih lanjut mengenai lingkup tersebut. Sumber tersebut juga tidak mengungkapkan, apakah kedua game ini nantinya akan memiliki benang merah satu dengan yang lainnya seperti AC III dengan AC III: Liberation, ataukah dua judul yang benar-benar terpisah, namun masih dalam satu tema AC.
Ubisoft sendiri sebelumnya juga pernah mengungkapkan, bahwa penjualan AC IV: Black Flag lalu lebih banyak datang dari gamer current gen, sehingga membuka kemungkinan seri AC berikutnya juga masih hadir untuk konsol generasi ketujuh tersebut. "Saat ini, semua publisher sudah mentransisikan sumber daya pengembangan mereka. Untuk game seperti AC IV: Black Flag, sebagian besar penjualan masih datang dari platform current gen. Jadi, kami tidak bisa membuat versi PS4 dan Xbox One yang benar-benar berbeda apabila kita tidak bisa memasarkannya secara bersamaan dengan versi current gen-nya," ungkap Vice President of Sales and Marketing Ubisoft, Tony Key pada saat itu.
Apa saja seri AC yang tengah dikembangkan Ubisoft? Sembari menerka-nerka dan menunggu konfirmasi dari Ubisoft, mungkin kamu bisa kembali membuka salah satu artikel Ultralist kami yang memprediksikan beberapa setting yang pas untuk game AC selanjutnya.
[Sumber: Examiner]