TGS 2013 Berhasil Pecahkan Rekor Jumlah Pengunjung!

Tokyo Game Show 2013 berhasil memecahkan rekor jumlah pengunjung selama empat hari penyelenggaraannya akhir pekan lalu. Total hampir tiga ratus ribu orang pengunjung yang datang ke Makuhari Messe!

TGS 2013 Berhasil Pecahkan Rekor Jumlah Pengunjung!

Tokyo Game Show (TGS) 2013 yang sudah berlangsung akhir pekan lalu ternyata berhasil memecahkan rekor tersendiri. Tercatat, selama empat hari perhelatannya mulai tanggal 19 hingga 22 September lalu, ada sekitar 270.197 pengunjung bergantian memadati venue acara. Angka ini meningkat sekitar 46.000 pengunjung dibandingkan rekor jumlah pengunjung yang didapat dalam perhelatan tahun lalu, yang "hanya" tercatat sekitar 223.753 pengunjung saja.

Hari terakhir yang bertepatan dengan hari Minggu menjadi hari tersibuk, dimana tercatat total ada sekitar 115.444 pengunjung yang menghadiri venue acara atau lebih dari sepertiga dari total pengunjung. Angka ini juga lebih banyak dari tahun lalu, dimana hari terakhir (yang juga hari Minggu) dijejali oleh 94.980 orang. Berikut ini adalah detail jumlah pengunjung dari hari pertama dan kedua yang merupakan Bussiness Day, hingga hari ketiga dan keempat saat TGS 2013 dibuka untuk publik.

  • 19 September (Business Day) – 29.171 pengunjung
  • 20 September (Business Day) – 23.183 pengunjung
  • 21 September – 102.399 pengunjung
  • 22 September – 115.444 pengunjung

Untuk rencana tahun depan, TGS 2014 menurut rencana masih akan hadir pada bulan yang sama, September tepatnya tanggal 18 hingga 21 September 2014 yang akan datang.

Direktur Media ZIGMA OMEGA dan Editor in Chief Duniaku Network, Ami Raditya, meliput Tokyo Game Show live dari Makuhari Messe. 

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU