Tanggal Rilis Assassin's Creed III PC Dikonfirmasikan
Penggemar Assassin's Creed III boleh lega mendengar berita ini, karena mereka tidak perlu menunggu lama untuk memainkan versi PC-nya. Kapan versi PC-nya akan dirilis?
Sudah menjadi kebiasaan Ubisoft untuk merilis game versi PC yang tidak bersamaan dengan konsolnya. Serial Assassin's Creed (AC) adalah salah satu "korban" kebijakan ini, dimana mulai AC hingga AC III nantinya versi PC tidak dirilis bersamaan dengan versi konsol. Nah, setelah penggemar berteka-teki berapa lama Ubisoft menunda perilisan versi PC ini, akhirnya semalam Ubisoft mengkonfirmasikan tanggal rilisnya.
Menurut konfirmasi Ubisoft, versi PC dari AC III akan dirilis pada 23 November 2012, atau sekitar tiga minggu setelah perilisan versi konsolnya pada 30 Oktober 2012. Selain itu, mengenai versi PC ini Crative Director AC III Alex Hutchinson menyarankan, bahwa untuk versi PC ini nantinya akan lebih baik dimainkan dengan menggunakan kontroler daripada mouse dan keyboard. Namun, dia juga tidak menutup kemungkinan untuk menyediakan kontrol mouse dan keyboard yang lebih nyaman dibandingkan AC sebelumnya.
Bagaimana dengan versi Wii U? Ubisoft mengatakan bahwa untuk versi Wii U akan dirilis hampir bersamaan dengan perilisan konsolnya pada akhir tahun ini juga.
[Sumber: CVG]