Sambut Perilisan Act 2, DreadOut Turun Harga!
Bagi yang belum punya, ini saat yang tepat untuk beli!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Seperti berita yang sudah kami tulis sebelumnya, tepat di hari Valentine 14 Februari 2015 kemarin (15 Februari 2015 WIB) akhirnya Digital Happiness merilis Act 2 dari DreadOut! Kabar perilisan ini sendiri bersamaan dengan kemunculan trailer baru, menjanjikan nuansa yang lebih seram dan mencekam dibandingkan Act 1 sebelumnya. [Baca: Siap-siap, Valentine Tahun Ini Bakal Jadi Seram dengan Kehadiran DreadOut Act 2!]
[youtube_embed id="mqpLFK7XEm0"]
DreadOut Act 2 ini bisa kamu dapatkan sebagai update gratis jika kamu sebelumnya sudah membeli DreadOut Act 1 lalu. Nah, bagi kamu yang kemarin belum sempat membeli Act 1-nya, maka ini waktu yang tepat untuk membelinya. Digital Happiness mengkonfirmasikan, bahwa sejak tanggal 15 Februari 2015 pagi kemarin hingga dua minggu ke depan, mereka memberikan diskon untuk setiap pembelian game ini di Steam. Diskonnya lumayan besar lho, 33% atau sepertiga dari harga aslinya! Jadi, selama dua minggu ke depan kamu bisa menebus DreadOut dengan harga Rp 110.550 dari harga normal Rp 165.000!
Untuk meng-update DreadOut-mu dengan Act 2 ini, ikuti langkah-langkah berikut:
- Buka Steam Client yang ter-install di PC/laptop-mu.
- Masuk ke menu Library.
- Klik kanan pada DreadOut dan pilih Properties.
- Buka tab Local Files lalu pilih Verify Integrity of Game Cache.
- Steam Client selanjutnya akan otomatis men-download update.
Seperti yang sudah dijanjikan sebelumnya, selain Act 2, Digital Happiness juga menyiapkan satu DLC berbayar yang bisa kamu dapatkan. "Akan ada DLC – Free Roam Mode, more new ghost. Cuman kebanyakan hantunya gak lokal :D," ungkap Rachmad Imron selaku Game Producer dari DreadOut kepada Duniaku. Kabarnya, DreadOut juga direncanakan juga akan masuk ke konsol. Namun sampai saat ini, Digital Happiness masih belum memberikan progress yang signifikan mengenai rencana mereka untuk memasuki konsol ini. [Baca: Digital Happiness: DreadOut Act 2 Rilis Tidak Lama Lagi!]
Sudah siap kembali berpetualang bersama Linda dan menuntaskan kisahnya? Ayo update segera DreadOut-mu dengan Act 2, atau dapatkan game-nya melalui link Steam di bawah ini.
Steam link: DreadOut (update gratis bagi yang sudah mempunyai kopi game-nya)