Qeon Siap Luncurkan Grand Update Nemesis Heva Online!
Untuk memeriahkan usia satu tahunnya Indonesia, Qeon siap meluncurkan update besar yang disebut dengan Grand Update Nemesis Heva Online. Apa saja yang konten dan fitur yang ditambahkan? Simak di dalam!
Salah satu game andalan Qeon yaitu Heva Online, telah genap memasuki usia satu tahun pada tanggal 3 Oktober 2013 lalu. Ulang tahun rasanya tidak lengkap rasanya tanpa perayaan ataupun kejutan-kejutan seru pastinya. Oleh karena itulah, menyambut ulang tahun pertama Heva Online, Qeon menghadirkan “Big Update” bernama Grand Update Nemesis Heva Online. Melalui update tersebut, beberapa konten baru sudah pasti dihadirkan, seperti map terbaru, clone baru, dungeon baru, monster baru hingga peningkatan level cap. Update ini bisa dinikmati oleh seluruh pemain Heva Online mulai tanggal 23 Oktober 2013. Penasaran apa saja isi update-nya? Kita simak bersama yuk!
NEW MAP
Dimulai dari map terbaru, kehadiran map terbaru yang dimaksud adalah adanya benua terbaru bernama Plainsboro dengan kota-nya yang benama Nemesis. Benua ini identik biru salju, karena benua ini memiliki hawa paling dingin dan hampir seluruh kotanya banyak terdapat salju.
NEW DUNGEON
Dengan kehadiran benua Plainsboro, tantangan akan menjadi lebih menarik untuk pemain Heva Online karena hadirnya beberapa dungeon baru. Dungeon baru ini bernama “Drako Drake”dan “Dimensional Gap” dengan monster-monster di dalamnya yang sangat ganas dan jauh lebih kuat dari update sebelumnya.
MAX LEVEL 74
Hadirnya benua dan dungeon baru yang dihuni oleh monster-monster ganas itu berarti seluruh pemain harus dibekali dengan kekuatan yang lebih tinggi lagi untuk melawan mereka. Untuk itulah, level cap Heva Online juga akan ditingkatkan menjadi level 74. Dengan level yang lebih tinggi, kekuatan untuk hunting/bertempur pun makin besar.
NEW LUCKY BOX
Pada update Nemesis kali ini juga hadir sebuah Lucky Box baru yang akan menambah keceriaan pemain. Lucky Box ini bernama Box of Cowboys, dimana pemain akan berkesempatan untuk memiliki satu set lengkap avatar berwujud kostum koboi.
Update Nemesis ini juga akan memanjakan pemain dengan upgrade maksimum tempa item menjadi +15, kehadiran Item mall baru, Clone book baru, Quest harian baru dan masih banyak lagi.
Untuk informasi lebih lengkap mengenai Nemesis Grand Update ini, bisa kamu lihat pada website official Heva Online, Facebook official Heva Online ataupun bisa menanyakan langsung melalui Blackberry Qeon dengan PIN 265D11E1 .