Menengok Kecanggihan Unreal Engine 4!
Belum reda terbelalak karena Luminous Engine milik Square Enix? Silahkan terbelalak lagi, kali ini Unreal Engine 4 akan unjuk gigi lewat demo kali ini!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Beberapa hari lalu, Square Enix sempat membuat mata para penggemarnya terbelalak dengan memamerkan demo Luminous Engine mereka yang terbaru lewat Agni's Philosophy, yang besar kemungkinan akan digunakan dalam pengembangan seri Final Fantasy (FF) selanjutnya, atau juga untuk game lain. Selang beberapa hari kemudian, Epic Games rupanya tidak mau kalah dengan memberikan demo Unreal Engine 4 mereka, dalam sebuah demo yang mereka beri nama dengan Elemental Demo.
Dalam demo kali ini, Epic menunjukkan bagaimana tangguhnya Unreal Engine 4 mereka saat digunakan untuk menampilkan elemen-elemen yang ada, mulai dari api, tanah, hingga es. Demo ini mengisahkan seorang ksatria yang rupanya sudah tertidur lama di sebuah kuil, yang lantas bangkit diikuti dengan munculnya elemen-elemen. Sekilas melihat demo ini, mungkin kamu akan sedikit teringat dengan Infinity Blade. Indikasi Epic akan mengembangkan Infinity Blade untuk konsol next gen?
httpv://www.youtube.com/watch?v=OZmRt8gCsC0
Epic Games juga mengatakan, bahwa engine ini nantinya akan mendukung penuh konsol next gen selanjutnya yang dikembangkan Microsoft dan Sony. Belum ada daftar pasti game apa yang tengah dikembangkan dengan menggunakan game ini, meskipun sebelumnya sempat terdengar desas desus bahwa Star Wars 1313 sudah dikembangkan menggunakan engine ini. Namun, LucasArts membantah anggapan tersebut dengan mengatakan bahwa Star Wars 1313 "hanya" dikembangkan dengan Unreal Engine 3.
[sumber: CVG dan GameTrailers]