Gamescom 2012: Demo Rayman Legends, Manfaatkan Layar Gamepad Wii U!
Ubisoft terus menarik perhatian pengunjung Gamescom 2012 dengan menunjukkan demo dari game-game-nya, salah satunya adalah Rayman Legends yang sudah disiapkan untuk Wii U. Seperti apa demonya?
Ubisoft terus menarik perhatian pengunjung dengan trailer dan demo dari game-game andalannya. Setelah menunjukkan trailer dan demo Assassin's Creed III dan Liberation, kali ini mereka menunjukkan demo Rayman Legends, judul baru mereka untuk Wii U. Dalam demo ini, mereka menunjukkan bagaimana game ini memanfaatkan secara penuh fitur-fitur yang dimiliki oleh Wii U, terutama Gamepad-nya.
Salah satu kegunaan utama layar sentuh Gamepad Wii U adalah dalam fitur co-op-nya. Dalam fitur ini, kamu bisa menggunakan layar sentuh untuk membantu Rayman dalam memecahkan berbagai macam puzzle, seperti melompati platform yang lebih tinggi dengan menurunkannya terlebih dahulu, atau yang lebih lucu lagi, memanggil bantuan untuk menggelitik boss sehingga mudah untuk dilawan.
httpv://www.youtube.com/watch?v=FKGXtm02zBE
Selain fitur co-op, Ubisoft juga menunjukkan grafis 2D memukau yang dimiliki game ini. Menurut rencana, Rayman Legends akan dirilis bersamaan dengan perilisan Wii U untuk publik pada akhir tahun ini juga.
[Sumber: Ubisoft Youtube Channel]