Batman: Arkham VR Siap Wujudkan Mimpi Masa Kecil Menjadi Seorang Batman!

Semua aksi dalam game ini bisa dinikmati menggunakan PlayStation VR. Bakal seperti apa ya rasanya menjadi seorang Batman?

Batman: Arkham VR Siap Wujudkan Mimpi Masa Kecil Menjadi Seorang Batman!

Batman: Arkham VR Siap Wujudkan Mimpi Masa Kecil Menjadi Seorang Batman!

Rocksteady Studios siap mewujudkan mimpi masa kecilmu menjadi Batman lewat Batman: Arkham VR dengan teknologi Virtual Reality!

Batman: Arkham Knight rupanya bukan seri terakhir Arkham yang dirilis ke pasaran. Rocksteady Studios dan WB Games sudah mengkonfirmasikan penerusnya, Batman: Arkham VR dalam konferensi pers Sony di E3 2016 kemarin (14 Juni 2016) WIB. Melihat judulnya saja sudah bisa ditebak, bahwa untuk seri Arkham terbaru ini kamu akan berperan sebagai Batman dengan sudut pandang orang pertama menggunakan teknologi Virtual Reality (VR)!

Untuk mengkonfirmasikan Batman: Arkham VR ini, Rocksteady pun merilis sebuah teaser singkat yang sebenarnya tidak menunjukkan sedikitpun gameplay dari game ini. Namun setelah merilis teaser yang juga diwarnai dengan suara Joker khas Mark Hamill ini, Rocksteady pun mengungkapkan sedikit konsep dari game ini. Rocksteady mengungkapkan, bahwa gameplay game ini nantinya akan terfokus kepada skill detektif yang dimiliki Batman untuk menyelesaikan berbagai misi.

Dikutip dari Batman: Arkham VR Siap Wujudkan Mimpi Masa Kecil Menjadi Seorang Batman!

Saat masih anak-anak, pernahkah membayangkan bagaimana rasanya menjadi seorang Batman yang memberantas kejahatan dengan berbagai gadget dan kendaraan canggihnya? Sepertinya Batman: Arkham VR ini akan mewujudkan mimpi masa kecilmu! Rencananya, Batman: Arkham VR akan dirilis eksklusif untuk PS4 pada 13 Oktober 2016 mendatang.

Sumber: PS Blog

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU