Apa Guna Animus dalam Assassin's Creed III?

Butuh teknologi baru? Sambut kehadiran Animus, sebuah mesin yang bisa menghubungkan kamu dengan sejarah, yang dibuat lebih canggih dalam Assassin's Creed III. Apa saja kegunaan Animus dalam game ini?

Apa Guna Animus dalam Assassin's Creed III?

Dari sekian banyak trailer dan demo yang sudah dirilis Ubisoft untuk Assassin's Creed (AC) III, belum pernah sekalipun Ubisoft menunjukkan bagaimana kehidupan di masa sekarang, baik tentang nasib para assassin modern, hingga teknologi baru apa yang dimiliki oleh Abstergo. Nah, menyambut Gamescom 2012, Ubisoft merilis sebuah trailer baru untuk AC III, yang menunjukkan bagaimana Animus bekerja dan apa saja yang bisa dilakukannya di dalam game ini.

Sekilas, saat menyaksikan trailer ini kamu akan seperti melihat sebuah presentasi demo teknologi baru oleh sebuah perusahaan. Ya, disini awalnya kamu akan melihat pengenalan Animus, yang digambarkan mirip dengan satu unit PC modern. Mungkin, Animus adalah sebuah teknologi yang diinginkan setiap orang, dimana dengan hanya sekali klik kamu bisa mengunjungi masa lalu dan bertemu dengan tokoh sejarah.

httpv://www.youtube.com/watch?v=zoYKTkpXa10

Sebuah alat yang keren bukan? Eits, tunggu dulu, karena di setengah bagian trailer setelahnya, Ubisoft menunjukkan bagaimana Animus bekerja saat fitur multiplayer. Dalam fitur multiplayer game ini, kamu akan dibantu Animus untuk mengkustomisasi karakter dan memilih hero mana yang akan kamu gunakan. Di bagian akhir, trailer ini juga menunjukkan beberapa mode dalam multiplayer, seperti mode Domination dan co-op Wolfpack.

Trailer baru, tetapi Ubisoft masih belum juga menunjukkan tentang kehidupan assassin modern. Apakah mereka akan menunjukkannya dalam Gamescom 2012 yang mulai dihelat hari ini? Tunggu info selanjutnya di Duniaku.net!

[Sumber: AC Channel Youtube]

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU