Video Baru Dragon Ball FighterZ Pamerkan Kemampuan Gogeta Blue!
Kamu bakal bisa segera memainkan Super Saiyan Blue Gogeta!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Masih ada dua tokoh lagi yang akan datang di Dragon Ball FighterZ. Mereka adalah dua petarung perkasa dari Dragon Ball Super: Broly, yakni Gogeta Blue serta Broly versi Super.
Nah, Super Saiyan Blue Gogeta bakal hadir duluan nih. Simak video gameplay-nya di bawah ini!
1. Video Gameplay
Video gameplay Gogeta Blue ini terdiri dari tiga menit, di mana Gogeta melawan trio Broly, Cooler, dan Janemba.
Yang menarik dari pilihan Janemba untuk dihajar oleh Gogeta ini adalah... di movie dulu, Gogeta versi Super Saiyan memang yang melawan makhluk itu. Tapi Gogeta Blue ini sebenarnya bahkan lebih kuat dari Gogeta klasik, karena dia mencapai level kekuatan God Ki.
Dengan durasi tiga menit, dan menghajar tiga karakter, kamu pun bisa melihat gerakan-gerakan khas Gogeta diadaptasi dalam video game. Termasuk serangan Stardust Breaker miliknya.
2. Bakal segera bisa kamu mainkan
Kamu sudah punya Dragon Ball FighterZ? Kalau kamu sudah punya pass 2 juga, maka kamu bisa memainkan Gogeta Blue sebentar lagi.
Bagian akhir video gameplay memperlihatkan tanggal rilis Gogeta Blue: 26 September 2019. Hanya dua hari dari artikel ini ditulis.
Setelah itu, kita hanya tinggal menunggu Broly versi Super.
Baca Juga: Pembahasan Manga Dragon Ball Super 52: Giliran Piccolo Unjuk Kekuatan!
3. Tentang Super Saiyan Blue Gogeta
Gogeta sebenarnya sudah eksis sejak 1995. Tapi seperti kebanyakan movie Dragon Ball yang rilis, ceritanya tidak dianggap resmi oleh kontinuitas Akira Toriyama.
Broly dan kemudian Gogeta baru resmi masuk ke kontinuitas Dragon Ball Super di Movie Broly. Di sana, untuk menghadapi kengerian kekuatan Broly yang tak terbendung, Goku dan Vegeta sempat pergi untuk belajar teknik fusion.
Berhubung Vegeta dan Goku di Super bisa mencapai wujud Super Saiyan Blue, Gogeta mereka pun bisa mencapai Gogeta Blue. Level kekuatan ini bukan hanya bisa mengimbangi Broly, Gogeta malah seperti balik mendominasi Broly dalam wujud ini.
Akankah Gogeta Blue sedominan itu juga di FighterZ?
Baca Juga: Review Manga Super Dragon Ball Heroes 1: Ceritanya Beda dari Anime Lho