Kenapa Liu Kang Jadi Zombi di Mortal Kombat? Begini Situasinya!

Liu Kang pernah jadi zombi, pernah jadi revenant...

Zombi Liu Kang.jpg

Liu Kang pernah jadi zombi di Mortal Kombat.

Kok bisa? Kenapa Liu Kang pernah jadi zombi di Mortal Kombat?

Ini alasannya! 

1. Di Mortal Kombat: Deadly Alliance, Liu Kang dibunuh

Shang Tsung dan Liu Kang.jpgShang Tsung dan Liu Kang. (Dok. Midway/Mortal Kombat: Deadly Alliance)

Di Mortal Kombat: Deadly Alliance, kita diperlihatkan momen Liu Kang terbunuh.

Awalnya, Liu Kang diserang Shang Tsung. Liu Kang sebenarnya sempat mengungguli  Shang Tsung.

Tapi kemudian Quan Chi terlibat dan menyerang Liu Kang dari belakang.

Shang Tsung pun bisa mematahkan leher Liu Kang, dan Liu Kang mati. Jiwa Liu Kang kemudian diserap oleh Shang Tsung. 

Baca Juga: Mengingat Kembali Ending Liu Kang di Mortal Kombat 11: Aftermath!

2. Situasi di Deception

Zombi Liu Kang.jpg(Dok. Midway/Mortal Kombat: Armageddon)

Yang membuat Liu Kang jadi zombi adalah Raiden.

Raiden di intro Mortal Kombat: Deception mengorbankan diri untuk menyerang Onaga. Upaya itu gagal.

Raiden sendiri kemudian bisa hidup lagi, tapi dia menjadi lebih jahat. 

Salah satu aksi yang Raiden lakukan adalah mengambil jasad Liu Kang dari kuburnya, lalu membangkitkan kembali jasad Liu Kang di kuil bawah tanah dari sekte necromancer kuno bernama Houan. Sekte itu padahal dihancurkan Raiden sendiri di masa lalu.

Dengan metode para Houan, Liu Kang bangkit sebagai zombi. Raiden yang lebih jahat ini pun mengerahkan Liu Kang untuk menghabisi orang-orang yang dia rasa membahayakan Earthrealm. 

Tentu saja, jiwa Liu Kang asli tidak senang dengan hal ini.

Di biografi Liu Kang yang ada di Deception, Liu Kang bercerita kalau jiwanya sebenarnya bebas setelah pengorbanan Raiden menghancurkan Shang Tsung. Meski dia bisa pergi ke surga, di memutuskan tetap di Outworld untuk membantu kawan-kawannya melawan Onaga. 

Jiwa Liu Kang menyadari kalau tubuhnya masih memiliki pengetahuan ilmu bela dirinya, dan telah membunuh banyak orang tak bersalah. 

3. Liu Kang juga pernah menjadi Revenant

Revenant Liu Kang.jpgRevenant Liu Kang. (Dok. NetherRealm)

Di Mortal Kombat (2011), Liu Kang dibunuh oleh Raiden. 

Penyebabnya begini: Raiden merasa kalau Shao Kahn harus menang, dan Liu Kang tidak mau membiarkannya. 

Ketika Liu Kang tetap hendak menyerang Shao Kahn begitu Shao Kahn muncul, Raiden mencegahnya. Liu Kang mencoba menyerang Raiden, Raiden melindungi diri dengan petir, dan... kombinasi dari petir serta jurus api Liu Kang membunuhnya. 

Karakter-karakter heroik yang mati di Mortal Kombat (2011) berujung menjadi revenant bawahan Quan Chi. Ini termasuk Liu Kang, Kung Lao, Kitana... 

Di Mortal Kombat X, beberapa karakter, seperti Sub-Zero dan Jax, memang kemudian bisa lepas dari kendali Quan Chi.

Tapi kemudian Quan Chi dibunuh Scorpion... dan jadi sulit mengembalikan lagi karakter seperti Liu Kang dan Kitana jadi manusia tanpa dia. 

Revenant Liu Kang ini masih beraksi hingga Mortal Kombat 11. Di cerita, ada momen dia menyerap jiwa Liu Kang masa lalu. 

Revenant Liu Kang yang sudah menyerap jiwa versi masa lalunya ini kemudian melawan Raiden dan kalah. 

Raiden kemudian menyatukan dirinya, revenant Liu Kang, dan juga Liu Kang versi masa lalu. Gabungan ini membuat Liu Kang menjadi Fire God Liu Kang. 

Nah itu situasi kenapa Liu Kang jadi zombi di Mortal Kombat.

Gimana menurutmu? Sampaikan di kolom komentar! 

Baca Juga: 6 Misteri dari Trailer Mortal Kombat 1! Sub-Zero yang Mana yang Muncul

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU