Mungkinkah Blizzard Entertainment Merilis Overwatch Versi Nintendo Switch?
Mewakili Blizzard Entertainment, direktur Overwatch yaitu Jeff Kaplan angkat bicara soal ditanya Overwatch versi Nintendo Switch.
Mewakili Blizzard Entertainment, direktur Overwatch yaitu Jeff Kaplan angkat bicara soal ditanya Overwatch versi Nintendo Switch.
[read_more id="298965"]
Mungkinkah Blizzard Entertainment merilis Overwatch versi Nintendo Switch? Pertanyaan itu pasti muncul ketika konsol terbaru dari Nintendo tersebut dirilis tahun ini, tepatnya pada tanggal 3 Maret 2017 lalu. Sebagai game multiplatform (dirilis di PS4, Xbox One, dan PC), Overwatch yang hingga saat ini masih diminati banyak penggemarnya. Tentunya dengan menambah platform baru, penjualan Overwatch akan bertambah tinggi lagi.
[duniaku_baca_juga]
Salah seorang penggemar juga menanyakan hal serupa di situs Reddit. Pertanyaan itu pun ditanggapi oleh direktur Overwatch sendiri, Jeff Kaplan. Ia mengatakan, "Saya menyukai Switch! Platform gaming favorit kedua saya sepanjang waktu adalah (Nintendo) 3DS. Membawa OW (Overwatch) ke Switch memang sangat menantang bagi kami. Namun kami selalu memiliki pemikiran terbuka untuk mengeksplorasi platform yang memungkinkan.
Dari pernyataan itu, sudah jelas bahwa Jeff Kaplan tidak keberatan untuk merilis Overwatch di platform baru, jika hal itu memang memungkinkan. Apalagi Kaplan sendiri juga menyukai berbagai produk gaming dari Nintendo. Namun hingga kini masih belum ada informasi resmi dari pihak Blizzard Entertainment mengenai perilisan Overwatch versi Nintendo Switch.
Tentunya hal ini tidaklah mengejutkan, apalagi Nintendo Switch termasuk salah satu konsol yang sukses diawal perilisannya. Hingga kini konsol terbaru Nintendo tersebut sudah terjual 1.5 juta unit, bahkan diperkirakan bakal tembus 2 juta unit pada akhir Maret nanti. Tercatat menjadi penjualan konsol Nintendo tercepat di berbagai wilayah. Tentunya dengan hadirnya Overwatch akan semakin membantu.
Hingga saat ini pihak Blizzard Entertainment telah membagi masing-masing platform dengan server yang berbeda-beda. Yap, pihak Blizzard Entertainment memang tidak mendukung sistem "Cross-Platform." Hal ini disebabkan pihak pengembang tidak mau ada pihak yang diunggulkan karena dapat bermain di platform yang berbeda.
Hal pertama yang dipertimbangkan adalah pengguna PC yang memakai mouse dan keyboard akan dengan mudah menarget dan bergerak dengan gesit. Karena Overwatch merupakan game dengan tempo cepat, maka pemain konsol pasti tidak akan menyamai kegesitan pengguna PC. Dengan demikian jika Overwatch versi Nintendo Switch benar akan direalisasikan, tentunya permainan akan seimbang, karena pasti akan diberikan server sendiri.
[duniaku_adsense]
Namun jangan terburu senang terlebih dahulu. Jeff Kaplan memang terbuka untuk soal platform baru. Namun bisa digaris bawahi kalimat "sangat menantang" yang disebutkan oleh Jeff Kaplan di pernyataannya tersebut. Sebelumnya, Jeff Kaplan mengatakan bahwa mereka memang berencana tidak merilis Overwatch di Mac karena "sangat amat menantang" bagi mereka!
Selain itu, beberapa rencana Kaplan memberikan fitur baru seperti "Modding" dan "Local Split-Screen" hingga kini juga belum direalisasikan. Jadi mungkinkah Blizzard Entertainment merilis game terbaik tahun 2016 itu untuk Nintendo Switch? Kita tunggu saja kabar baiknya!
Diedit oleh Febrianto Nur Anwari