Kini Adegan Perkelahian Shank Lebih Cepat

Shank 2 memang lebih fenomenal dibandingkan seri pertamanya. Apa saja kelebihan dari seri kedua ini? Simak berikut..

Kini Adegan Perkelahian Shank Lebih Cepat

SHANK 2 (PSN & XBLA version)

Dev: Klei Entertainment

Genre: Action

Nilai: B

Berbeda dengan seri pertamanya, Shank 2 kini kembali dengan fitur-fitur baru yang lebih menegangkan. Masih membawa fitur dewasa yaitu brutaliti dimana setiap seranganmu pasti akan diperlihatkan darah yang menyembur, tetapi kini kamu akan lebih ganas dalam membunuh musuhmu. Pertarungan akan semakin cepat berlangsung, kamu bisa mendekati lawanmu dengan cepat, menghabisinya dengan kombo-kombo yang lebih cepat, mengganti senjata yang terbagi menjadi jarak dekat dan jarak jauh tanpa delay, dan mampu menyerang depan dan belakang musuh secara bersamaan. Bahkan sistem instant-kill juga akan dihadirkan dalam seri ini. Tentunya hal ini sangat menyenangkan untuk kamu yang suka bermain hardcore.

Namun tidak hanya tokoh utama saja yang berkembang, kini musuh-musuhmu juga berkembang, mereka juga lebih pintar dari seri sebelumnya. Mereka memiliki gaya tempur yang cepat dan juga mematikan, sehingga kamu harus mengimbangi mereka dengan kombo-kombo yang harus kamu pelajari terlebih dulu. Untuk Boss, masih akan tetap dihadirkan. Tentunya, Boss akan selalu lebih kuat dari musuh-musuh biasanya. Tertarik? Shank 2 sudah dirilis 8 Februari 2012 lalu untuk XBLA dan PSN.

Lebih Lengkap Dengan Co-oP

Kini Adegan Perkelahian Shank Lebih Cepat

Jika kamu ingin bermain bersama dengan teman-temanmu maka fitur co-op akan menjawab pertanyaanmu. Dengan bermain co-op kamu bisa memilih mode co-op campaign untuk menjalankan sebuah campaign baru yang bisa kamu mainkan bersama dengan teman-temanmu. Tentunya untuk tingkat kesulitannya akan bertambah daripada kamu bermain sendirian.

Selain co-op campaign, mode lain yang akan asyik kamu mainkan adalah mode survival dimana kamu harus bertahan hidup dari serangan wave-wave yang berisi segerombol musuh yang akan memburumu. Setiap kamu membunuh musuhmu, kamu akan mendapatkan cash yang bisa kamu gunakan untuk membeli mini-gun, turret, decoy, dan babi hutan dimana dapat melihat musuh yang datang.

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU