Animasi Pendek Hearthstone Ini Mengungkap Karakter Orisinal yang Selama Ini Menjadi Misteri
Selama ini banyak karakter orisinal Hearthstone yang bermunculan. Nah, animasi pendek Hearthstone terbaru ini memperkenalkan mereka satu per satu!
Selama ini banyak karakter orisinal Hearthstone yang bermunculan. Nah, animasi pendek Hearthstone terbaru ini memperkenalkan mereka satu per satu!
[duniaku_baca_juga]
Setelah 3 tahun berjalan, akhirnya Blizzard Entertainment merilis animasi pendek Hearthstone yang menceritakan tentang Tavern spesial milik Innkeeper. Yap, selama ini Blizzard memunculkan banyak karakter orisinal dari Hearthstone di berbagai media. Namun mereka tak pernah sekalipun memperkenalkan nama mereka satu per satu. Kali ini, animasi pendek Hearthstone ini akan menceritakan tentang keasyikan bermain kartu di Tavern milik sang Innkeeper, Harth Stonebrew!
Dari animasi pendek berjudul Hearth and Home ini, kita bisa melihat bagaimana cara Harth Stone memanggil para tamu ke penginapan miliknya. Ia mengantarkan boardgame sihir kepada seseorang yang mampu memindahkan posisi mereka ke Tavern miliknya secara instan. Jika kamu pernah memainkan game World of Warcraft, batu hearthstone sendiri juga memiliki kemampuan yang sama yaitu memindahkan posisi karakter ke penginapan.
Diceritakan seorang gadis yang tersesat di hutan es, menemukan seekor tikus putih dan juga kotak permainan ajaib. Setelah memegang boardgame itu, ia langsung dipindahkan ke sebuah Tavern yang hangat. Itu adalah penginapan milik Harth Stonebrew, pengembang game Hearthstone yang kini terkenal dan dimainkan banyak pejuang di seluruh Azeroth!
[duniaku_adsense]
Selain Harth Stonebrew, ada beberapa karakter lain yang muncul di animasi pendek ini. Untuk lebih jelas mengenai masing-masing karakternya, akan saya bahas satu per satu. Berikut ini adalah karakter yang muncul di animasi pendek Hearthstone tersebut:
[page_break no="1" title="Hart Stonebrew"]
Karakter ini sudah muncul sejak pertama kali Hearthstone dirilis. Ia adalah seorang Dwarf yang memiliki kumis dan jambang lebat. Harth merupakan founder dari Tavern miliknya. Ia selalu ramah, mengajak minum segelas beer, dan juga memiliki hati yang selalu simpati terhadap siapa saja. Dahulu ia hanya dikenal sebagai seorang "Innkeeper."
[page_break no="2" title="Malto"]
Seorang mage tua yang sangat bijaksana dan menguasai banyak sihir arcane. Ia merupakan tamu pertama di Tavern dan menjadi sahabat baik dari Harth. Kini Malto menjadi mentor dan pembimbing pemain baru Hearthstone di Tavern.
[page_break no="3" title="Sarge"]
Tikus putih ini merupakan teman bagi semua tamu di Tavern. Tampaknya ia juga memiliki kemampuan sihir, karena ia selalu ikut menjemput calon tamu milik Harth. Meskipun seorang tikus, Sarge memiliki keberanian, kesetiaan, dan kecerdasan tinggi.
[page_break no="4" title="Fewz dan Wick"]
Goblin bersaudara ini merupakan yang paling cerewet di antara seluruh karakter. Mereka berdua biasanya sering mengomentari berbagai pertandingan yang memanas di Tavern.
[page_break no="5" title="Lou"]
Lou merupakan seorang Paladin yang memiliki gaya potongan rambut keren. Ia juga memiliki otot besar dan selera humor tinggi yang membuatnya dikagumi banyak orang. Dulunya ia adalah seorang petualang, mungkinkah ia berpetualang lagi setelah teracun Hearthstone?
[page_break no="6" title="Bertie"]
Ia merupakan Gnome perempuan yang juga sahabat dari Urk. Ia sangat menyukai hal-hal yang berhubungan dengan mesin dan yang menakjubkan.
[page_break no="7" title="Urk"]
Urk merupakan Ork yang lebih pintar dari tampang luarnya, atau mungkin itu hanya akting pura-pura pintar? Haha. Ia memiliki sifat sensitif terhadap sesuatu. Ia juga sering menjebolkan banyak meja di Tavern dan selalu membawa kapak untuk berjaga-jaga.
[page_break no="7" title="Velaris"]
Seorang aristokrat yang memiliki selera tinggi. Blood Elf yang satu ini sangat mengagungkan kemenangan dan membenci kekalahan. Ia juga hanya berteman dengan dirinya sendiri. Tampaknya ia memiliki sifat angkuh, seperti kabanyakan dari rasnya.
Itulah profil para karakter Hearthstone. Mana yang paling kamu sukai?
Diedit oleh Fachrul Razi