Bandai Namco Entertainment mengumumkan 12 rosterThe Seven Deadly Sins baru yang bisa kamu pakai untuk mengguncang Britania Raya! Penasaran siapa saja mereka?
[read_more id="358926"]
Pada akhir tahun 2017 lalu saya telah memberikan informasi beberapa roster the Seven Deadly Sins ~ Knight of Britannia yang bisa kamu pakai di Duel Mode. Nampaknya masih ada banyak karakter dari seri manga dan anime The Seven Deadly Sins ini yang akan hadir sebagai karakter playable. Baru-baru ini Bandai Namco Entertainment membocorkan kedua belas roster the Seven Deadly Sins ~ Knights of Britannia baru.
Duel Mode merupakan mode permainan yang memungkinkan pemain untuk bisa bertarung satu lawan satu atau dua lawan dua dengan pemain lain. Fitur game ini mirip dengan game fighting pada umumnya, tetapi sistem pertarungannya sendiri benar-benar memiliki ciri khas serial The Deadly Sins.
Beberapa rosterthe Seven Deadly Sins ini merupakan alternatif dari karakter yang sebelumnya sudah saya bahas. Seperti kebanyakan komik shounen, banyak karakter utama dari komik pertarungan tersebut akan mendapatkan "awakened power." Perpedaan gaya bertarung dan kemampuan, menjadikannya dua karakter terpisah di game fighting.
[duniaku_baca_juga]
Langsung saja, inilah kedua belas roster the Seven Deadly Sins ~ Knights of Britannia terbaru:
[page_break no="1" title="Griamore"]
(Diisi suaranya oleh Takahiro Sakurai)
Karakter ini memiliki spesialisasi dalam kekuatan membangun pertahanan layaknya dinding (Wall Power). Ia juga memiliki serangan jarak jauh menggunakan dinding-dindingnya (Arrange Wall) yang akan mengikuti pergerakan target dalam waktu yang cukup lama. Ia mampu mengkombinasikan kekuatan mengurung musuh dan tembakan dinding, untuk bisa membuat musuh terpojok!
[page_break no="2" title="Howzer"]
(Diisi suaranya oleh Ryouhei Kimura)
Ksatria yang satu ini memiliki gerakan dan serangan yang gesit. Ia memiliki serangan yang bernama Rising Tornado, serangan angin ini dengan mudahnya digunakan, bahkan kamu bisa menggunakannya berkali-kali dalam waktu singkat. Gunakan kemampuan ini untuk mengunci pergerakan musuh, lalu gunakan Quick Wind untuk menyerang mereka secara telak!
[page_break no="3" title="Aldrich Form ~ Helbram"]
(Diisi suaranya oleh Ryoutarou Okiayu)
Ia merupakan petarung pintar yang menggunakan serangan tembakan yang mengejar musuhnya. Bahkan ia mampu mengubah arah serangan tembakannya, menghindari musuh yang mencoba bertahan dan menyerangnya dari belakang. Helbram dalam bentuk ini memiliki kemampuan untuk meningkatkan kekuatan serangan dan pertahanannya.
[page_break no="4" title="Fairy Helbram"]
(Diisi suaranya oleh Hiroshi Kamiya)
Bentukan asli dari Helbram ini akan memiliki kemampuan yang berbeda saat ia berada pada bentuk Aldrich. Kini ia memiliki kemampuan untuk menyerang musuh dari jauh menggunakan tembakan sihirnya, serangan sulur-sulur, hingga lemparan pedangnya pun lebih kuat. Pertahanannya pun meningkat, hanya saja kecepatan serangannya menjadi lambat.
[duniaku_adsense]
[page_break no="5" title="Slader"]
(Diisi suaranya oleh Shinichiro Miki)
Ia merupakan satu-satunya karakter yang memiliki serangan jarak dekat yang bertubi-tubi. Ia juga dapat memberikan kerusakan dengan menggunakan teknik kemampuan sihirnya dari serangan regulernya. Ia mampu menggunakan kemampuan Overpower Gaze untuk menghentikan pergerakan musuh. Selalu menyerang merupakan strategi terbaik bagi Slader.
[page_break no="6" title="Dreyfus"]
(Diisi suaranya oleh Katsuyuki Konishi)
Dreyfus merupakan karakter yang terfokus pada kekuatan (power-type perk). Ia memiliki kerusakan yang tidak begitu besar, tetapi kombinasi serangannya sangat menyudutkan musuh. Ia memiliki kemampuan bernama Kantotsu dan juga Rakan, keduanya menjadi serangkaian serangan yang kuat, meskipun menghabiskan gauge magic miliknya.
[page_break no="7" title="Hendrickson"]
(Diisi suaranya oleh Yuuya Uchida)
Ia memiliki kemampuan unik dalam meningkatkan serangan tebasan pedangnya yaitu Enchantment: Hellblaze. Kemampuan ini akan menyerap magic miliknya secara terus menerus, jadi kamu harus bijak untuk menggunakannya. Jika kamu tidak bertarung, kamu bisa membatalkan kemampuan ini untuk tidak memboroskan gauge magic. Sementara itu, Hendrickson juga memiliki beberapa jenis tebasan pedang berbeda.
Masih penasaran dengan keenam roster the Seven Deadly Sins ~ Knights of Britannia yang lain? Simak secara lengkap di halaman berikutnya yah!
[page_break no="8" title="Blood Red Form ~ Hendrickson"]
(Diisi suaranya oleh Yuuya Uchida)
Ia memiliki kemampuan bernama Acid Garden yang memungkinkan musuh untuk kehilangan magic yang ia miliki. Kemampuan ini mirip dengan kemampuan yang dimiliki oleh Gowther. Acid garden memang bukanlah kemampuan ofensif, tetapi sangat berguna untuk mengunci pergerakan mereka.
Dalam bentuk ini, Hendrickson memang lebih lambat, tetapi serangan yang ia miliki jauh bertambah kuat!
[duniaku_baca_juga]
[page_break no="9" title="Ash Gray Form ~ Hendrickson"]
(Diisi suaranya oleh Yuuya Uchida)
Bentuk terakhir dari Hendrickson yang ada pada anime sesason pertamanya ini memiliki serangan jarak dekat dan jauh yang sangat kuat, misalnya Dark Nebula dan Dark Hail. Namun ia merupakan karakter dengan magic-type, jadi kamu harus mengatur magic gauge yang ia miliki untuk bisa memaksimalkan kekuatannya. Jika kamu boros dan ceroboh, bisa saja itu justru menjadi batu sandunganmu.
[page_break no="10" title="Demon Mark Meliodas"]
(Diisi suaranya oleh Yuuki Kaji)
Secara keseluruhan, karakter ini memiliki serangan yang sangat kuat di berbagai jenis jarak serang. Ia merupakan karakter yang stabil, kuat, dan mudah digunakan. Namun ada dua hal yang harus diwaspadai saat menggunakan karakter ini. Ia merupakan karakter magic type, jadi magic gauge miliknya bisa bocor. Kedua kemampuannya cukup lama untuk dikeluarkan! Jadi jika dihindari, memakan waktu lama untuk bisa menyerang kembali.
Secara keseluruhan, Meliodas ini mirip dengan versi normalnya. Namun karena menggunakan pedang baru, Liz's Sword, karakter ini memiliki serangan baru. Serangan baru itu adalah Kami Chigiri yang akan menggantikan Shining Slash. Serangan baru ini memiliki tingkat kerusakan yang lebih tinggi dibanding serangan sebelumnya. Namun untuk menggunakan Kami Chigiri, kamu membutuhkan gerakan preparasi.
[page_break no="12" title="Zeldris"]
(Diisi suaranya oleh Yuuki Kaji)
Seluruh kemampuannya tergolong kuat, dan serangannya sendiri sebenarnya standard. Bisa dibilang Zeldris merupakan karakter yang mudah digunakan, tetapi ia juga memiliki masalah dalah konsumsi magic. Keunikan karakter ini akan terlihat ketika ia menggunakan ultimate level. Saat itu terjadi, serangan magic normalnya akan menghasilkan kerusakan yang sangat besar!
Nah, untuk sementara ada dua belas rosterthe Seven Deadly Sins ~ Knights of Britannia baru yang diumumkan Bandai Namco Entertainment. Dari kedua belas karakter ini, ada satu karakter yang belum pernah muncul di seri anime. Karakter tersebut adalah Zeldris, salah satu ksatria dari Devil Clan yang termasuk dalam golongan "Ten Commandment."
Karakter ini menjadi antagonis utama yang kemungkinan besar akan munculd id anime musim keduanya. Sementar itu, untuk dosa ketujuh, Escanor sang Lion's Sin of Pride masih dirahasiakan oleh Bandai Namco Entertainment. Karakter ketujuh ini juga baru muncul sebagai kameo di versi anime.
Bagi kamu yang belum tahu, Escanor merupakan seorang petarung yang unik. Sesuai julukannya, kemampuannya berkembang pesat ketika matahari terbit. Namun ketika matahari terbenam, kekuatannya pun menjadi hilang. Karakter ini terwujud sebagai pria berwajah bapak-bapak berkumis dan bertotot.
[duniaku_adsense]
The Seven Deadly Sins: Knights of Britannia akan dirilis untuk PlayStation 4 pada 25 Januari 2018 mendatang di Jepang, serta 9 Februari 2018 di Amerika dan Eropa. Bagi kamu penggemar berat serial ala Britania Raya ini, jangan lupa untuk mengkoleksinya ya!