4 Hal yang Membuat Xbox One X Layak Dibeli Ketimbang PS4 Pro!

Ini 4 hal yang membuat Xbox One X lebih gahar ketimbang PS4 Pro!

4 Hal yang Membuat Xbox One X Layak Dibeli Ketimbang PS4 Pro!

4 Hal yang Membuat Xbox One X Layak Dibeli Ketimbang PS4 Pro!

Konsol game terbaru Xbox One X telah dirilis. Apa saja fitur dan peningkatan yang ditawarkan Microsoft untuk konsol terbaru mereka ini?

Melalui website resminya Xbox One X dibandrol dengan harga USD 499.99 (kurang lebih RP 6.7 juta). Jika melihat fitur peningkatan yang ditawarakan, konsol game yang digadang-gadang sebagai pesaing utama PS4 Pro ini memang lebih memiliki banyak keunggulan.

[duniaku_baca_juga]

Berikut adalah 4 upgrade dari One X yang tidak dimiliki oleh PS4 Pro:

[page_break no="1" title="Patch dan Update Game"]

4 Hal yang Membuat Xbox One X Layak Dibeli Ketimbang PS4 Pro! Sumber: YouTube[/caption]

Seperti yang kita ketahui, Xbox One X akan mendapatkan dukungan patch 4K untuk game tertentu.

Meskipun PS4 Pro juga mendapatkan sebagian besar patch ini, namun hardware Xbox One X yang lebih mumpuni, memungkinkan developer game untuk memasukkan detail yang lebih ke dalam permainan, atau bahkan bisa berjalan secara native 60 fps 4K.

Salah satu contoh game yang memiliki banyak peningkatan grafis lebih baik dibandingkan PS4 Pro adalah Rise of the Tomb Raider. Itu semua bisa terjadi karena kemampuan ekstra dari hardware Xbox One X.

[page_break no="2" title="Upgrade ke Game yang Tidak Menerima Patch"]

4 Hal yang Membuat Xbox One X Layak Dibeli Ketimbang PS4 Pro! Sumber: Wccftech[/caption]

Salah satu kemampuan terbesar dari Xbox One X adalah upgrade game yang tidak menerima patch dari developer game. Hal ini bisa dilakukan dengan metode up-scaling.

Meskipun PS4 Pro memiliki fitur Boost Mode untuk meningkatkan fps di dalam game yang tidak menerima patch, namun fitur ini tetap tidak bekerja pada sebagian besar game yang ada.

[page_break no="3" title="Kemampuan untuk memutar Blu-Ray 4K"]

4 Hal yang Membuat Xbox One X Layak Dibeli Ketimbang PS4 Pro! Sumber: Digital Trends[/caption]

Berbeda dengan PS4 Pro, Xbox One X bisa memainkan game 4K (UHD) melalui Blu-Ray Disc. Walaupun fitur ini tidak banyak diminati dan kedua konsol ini telah mendukung streaming video 4K, namun tetap saja ini adalah fitur yang hilang dari PS4 Pro.

[page_break no="4" title="Spesifikasi"]

4 Hal yang Membuat Xbox One X Layak Dibeli Ketimbang PS4 Pro! Sumber: Xbox[/caption]

Dalam hal spesifikasi dan kinerja, Xbox One X jauh lebih baik daripada PS4 Pro. Hal ini juga membuat konsol ini lebih "future proof" ketimbang PS4 Pro.

Nah, itu adalah 4 hal yang membuat Xbox One X lebih layak untuk dibeli daripada PS4 Pro. Punya pendapat lain? Berikan pendapat kamu melalui kolom komentar dibawah ya!

Diedit oleh Snow

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU