8 Judul Game Menarik Dalam State of Play yang Patut Untuk Ditunggu
Beberapa game penuh hype muncul dalam State of Play
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
State of Play, acara stream pengumuman game milik Sony, mengawali rangkaian acara Summer Game Fest 2022 yang dimulai pada tanggal 3 Juni 2022 ini. Dalam acara State of Play yang berlangsung cukup singkat kali ini, Sony memberikan banyak pengumuman menarik dan mengejutkan, dan beberapa diantaranya merupakan judul yang ditunggu-tunggu oleh para penggemarnya.
1. Resident Evil 4 Remake
Resident Evil 4 Remake ini merupakan judul pertama yang diungkapkan dalam stream tersebut. Digadang-gadang sebagai game Resident Evil terbaik dan sudah diport ke berbagai platform yang ada, kali ini telah tiba gilirannya untuk mendapatkan remake. Dengan grafis yang lebih bagus, suasana dalam Resident Evil 4 Remake ini tampak lebih mencekam dibandingkan dengan game aslinya. Resident Evil 4 Remake akan dirilis untuk PlayStation 5, Xbox Series, dan PC pada tanggal 24 Maret 2023. Selain mengumumkan Resident Evil 4, juga ada pengumuman mengenai versi PSVR2 untuk RE4 Remake dan Resident Evil Village.
Baca Juga: Resident Evil 4 Remake Resmi Diumumkan! Untuk PS5, Xbox Series, PC
2. Horizon: Call of the Mountain
Dalam rangka menyambut PSVR2, Guerilla Games juga tidak mau kalah dengan menyumbangkan judul game terbaik mereka, yaitu Horizon yang kali ini dirilis eksklusif untuk PSVR2, yaitu Horizon: Call of the Mountain. Selain itu, juga diumumkan bahwa ada DLC baru yang dirilis secara gratis untuk game Horizon: Forbidden West hari ini.
3. No Man's Sky PSVR2
No Man's Sky memang sejak kebangkitannya, tidak ada matinya. Tidak mau kalah, No Man's Sky juga ikut melompat ke jurang VR dengan merilis gamenya untuk PSVR2.
4. Marvel's Spider-Man Remastered PC
Salah satu game Spider-Man terbaik dan merupakan favorit banyak orang ini akhirnya tidak lagi eksklusif PlayStation, karena mereka baru saja mengumumkan bahwa Marvel's Spider-Man Remastered akan dirilis untuk PC pada tanggal 12 Agustus 2022 mendatang. Tidak hanya versi yang ini saja, namun Marvel’s Spider-Man: Miles Morales pun juga mendapatkan port ke PC yang akan dirilis di musim gugur tahun ini.
5. Stray
Stray merupakan salah satu game unik dari publisher Annapurna Interactive dan developer BlueTwelve Studio. Dalam game ini, kamu akan berperan menjadi seekor kucing yang berpetualang di sebuah kota dengan nuansa cybercity. Stray akan dirilis untuk PlayStation 5, PlayStation 4, dan PC via Steam pada tanggal 19 Juli 2022 mendatang.
6. The Callisto Protocol
The Callisto Protocol merupakan game horror baru yang menarik perhatian dalam State of Play kali ini. Dibuat oleh tim yang sama dengan Dead Space original, The Callisto Protocol memiliki nuansa yang mirip dengan Dead Space. The Callisto Protocol akan dirilis untuk PlayStation 5, Xbox Series, PlayStation 4, Xbox One, dan PC pada tanggal 2 Desember 2022.
7. Street Fighter 6
Bukan hanya sekedar game fighting, kali ini Street Fighter 6 kembali dengan mode yang lebih beragam. Jika kamu khawatir bosan memainkan Street Fighter karena gamenya yang 'begitu-begitu saja', maka Capcom memberikan terobosan baru dalam Street Fighter 6 kali ini, di mana ada mode yang menyerupai sebuah game open-world, di mana kamu bisa memainkan game ini secara single player story mode, serta bisa berpetualang dan mengeksplor kota.
8. Final Fantasy XVI
Final Fantasy XVI hadir sebagai penutup acara State of Play kali ini. Hadir dengan trailer baru yang menampilkan gameplay dan juga summon khas Final Fantasy, kali ini juga berani menampilkan tanggal rilis yang pastinya sudah ditunggu oleh para fans-nya, yaitu pada musim panas tahun 2023.
Secara keseluruhan, State of Play kali ini lebih berisi dibanding biasanya, dengan banyaknya judul-judul hype yang ditampilkan. Bagaimana, adakah game yang menarik perhatianmu pada acara State of Play kali ini?
Baca Juga: PAC-MAN MUSEUM+ Hadir dengan Jumlah Game yang Plus juga!